Meski Kembali Puncaki Klasemen, Stefano Pioli Kecewa Dengan Penampilan AC Milan Lawan Bologna

Tio Prasetyon Utomo

April 05, 2022 · 1 min read

Meski Kembali Puncaki Klasemen, Stefano Pioli Kecewa Dengan Penampilan AC Milan Lawan Bologna
Football | April 05, 2022
AC Milan hanya bermain seri 0-0 dengan Bologna

MGOALINDO – AC Milan hanya meraih hasil seri 0-0 kontra Bologna pada Selasa (5/4/22) dini hari WIB. Pelatih Rossoneri, Stefano Pioli, mengaku kecewa dengan hasil tersebut. Padahal, satu poin cukup membuat Milan kembali merebut puncak klasemen dari Napoli.

“Saya tidak akan berbohong, di kertas, ini tampak seperti akhir pekan yang menguntungkan untuk kami. Namun, sepak bola tidak dimainkan di kertas dan keuntungan kami telah terpotong,” kata Pioli kepada Sky Sport Italia.

Pioli menyebut bahwa timnya kurang baik dalam penyelesaian akhir. Namun, secara permainan, timnya sudah menampilkan cara yang benar.

“Mudah untuk menganalisa pertandingan malam ini. Kami tidak mampu menemukan momen kecil tersebut, bola akhir, perubahan, tembakan yang bisa merubahnya. Kami melakukan hal lainnya,” ujar Pioli.

“Kami menciptakan peluang dan tidak menyelesaikannya. Itu kebenaran yang ditunjukkan statistik. Kami memainkan sepak bola kami, tetapi tidak menyelesaikan peluang,” tegas Pioli.

“Saya tidak memiliki keluhan soal tim ini selain kami harus lebih tajam dan lebih efisien di kotak penalti. Kami bermain setiap pertandingan untuk menang. Jadi secara alami, ini kesempatan yang terlewatkan. Terutama di depan pendukung kami.”

Itu mengapa Pioli pun menyanggah bahwa penampilan mengecewakan timnya ini disebabkan oleh masalah psikologis.

“Saya menolak ide kalau ini adalah isu psikologis. Tim bermain dengan karakter, temperamen, dan mentalitas yang benar, bahkan juga dengan kualitas hingga sepertiga akhir permainan,” tutup Pioli.