Meski Manchester United Tembus Final Piala FA, Roy Keane: Mainnya Seperti Tim Championship!

Manchester United berhasil melaju ke final Piala FA setelah menyingkirkan Coventry City di babak semi-final, Minggu (21/4) malam WIB.

Namun, langkah Setan Merah terbilang sangat sulit. Pertandingan berakhir 3-3 selama 120 menit dan penentuan dilanjutkan ke babak adu penalti.

Padahal, pasukan Erik ten Hag sempat unggul 3-0 lewat gol-gol dari Scott McTominay, Harry Maguire dan Bruno Fernandes.

Tetapi di 20 menit terakhir, petaka tiba buat Setan Merah. Coventry mencetak tiga gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3 yang memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan. United pada akhirnya menang 2-4 di babak adu penalti.

Selepas laga, legenda United, Roy Keane, melontarkan kritik pedas buat permainan Setan Merah. Menurutnya, pasukan Ten Hag bermain seperti tim divisi Championship.

“Di babak perpanjangan waktu, Coventry bermain seperti tim Liga Primer, sementara Manchester United seperti tim Championship,” ucap Keane kepada ITV.

“Para pemainnya bicara soal kepemimpinan dan karakter, tapi saya tidak menyukai apa yang saya lihat. Ya ampun, mereka beruntung bisa menang.”

“Lihatlah ketika mereka unggul, mereka hanya buang-buang waktu. Mereka harus melanjutkan permainan, tunjukkan keberanian, jadi di mana karakter mereka?”

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Budiardjo Thalib Janjikan Perubahan di Tubuh Persikabo 1973

Pelatih anyar Persikabo Budiardjo Thalib menjanjikan adanya perubahan di tubuh Laskar Padjajaran, memasuki putaran kedua…

2 menit ago

Dirumorkan Ke Real Madrid, Begini Respons Bek Al-Nassr Aymeric Laporte

Krisis lini belakang yang dialami Real Madrid semakin mendesak klub untuk segera mencari bek tengah…

18 menit ago

Bruno Fernandes Sambut Era Baru Manchester United Di Bawah Asuhan Ruben Amorim

Kedatangan Ruben Amorim mendapat sambutan baik dari kapten Manchester United, Bruno Fernandes. Setan Merah berpisah…

31 menit ago

Bertemu Putra Mahkota Johor, Erick Thohir Ajak Sepakbola ASEAN Naikkan Kualitas

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengunggah kebersamaan dengan Putra Mahkota Johor, Mayor Jenderal Tunku Ismail…

44 menit ago

Juara AFF 2024, Menpora Pastikan Dukungan Pemerintah untuk Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo memastikan pemerintah bakal memberikan dukungan…

7 jam ago

Juara AFF 2024, Menpora Apresiasi Tinggi Keberhasilan Timnas Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi capaian prestasi yang diukir…

7 jam ago