Categories: FootballFootball News

Meski Tengah Cedera, AFC Bournemouth Tetap Rekrut Alex Scott Dari Bristol City

Foto: Twitter/afcbournemouth

MSPORTS –
AFC Bournemouth menambah kekuatan mereka dengan mendatangkan seorang gelandang berusia
19 tahun, Alex Scott.

Pemain asli
Inggris tersebut direkrut dari tim Championship, Bristol City. Kabarnya, The Cherries
menebusnya dengan harga mencapai 25 juta poundsterling.

Jumlah yang cukup mahal tersebut menjadi bukti keseriusan Bournemouth dalam mengamankan jasa pemain
setinggi 1,78 meter ini.

Pada
2022/2023, Scott memang tampil memukau di Championship dengan catatan 42 pertandingan,
1 gol, dan 5 assist. Ia terpilih sebagai pemain muda terbaik dan masuk ke dalam
tim terbaik.

Tidak hanya
itu, Bournemouth juga bahkan rela untuk menggaetnya meski kini sang pemain
tengah mengalami cedera.

“Kami sangat
senang untuk menyambut Alex di klub. Ia merupakan salah satu pemain muda paling
menggairahkan di Eropa,” kata Kepala Eksekutif Bournemouth, Neill Blake.

“Dia adalah
pemain yang memiliki pengalaman luas dengan usia yang sangat muda, serta
memiliki kemampan teknik yang kuat dan otak sepak bola yang sangat cerdas,”
lanjutnya.

“Alex akan
sangat sesuai dengan sistem kami. Kami sangat bergairah untuk melihatnya terus
berkembang di bawah asuhan Andoni (Iraola),” tegas Blake.

Dengan ini,
Scott pun menjadi pemain baru Bournemouth keenam pada bursa transfer musim
panas 2023.

Sebelumnya,
mereka telah merekrut Hamed Junior Traore, Milos Kerkez, Romain Faivre, Justin
Kluivert, dan meminjam Ionut Radu.

Di pertandingan
pertama Premier League 2023/2024, Bournemouth akan menjamu West Ham United di Vitality
Stadium.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Kesempatan Emas! Timnas Putri Indonesia Bakal Uji Coba Lawan Timnas Putri Belanda

Timnas Indonesia dipastikan bakal menghadapi Timnas Belanda, pada Oktober 2024. Laga tersebut merupakan rangkaian dari…

3 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

17 jam ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

18 jam ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

19 jam ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

19 jam ago

Talenta Muda Real Madrid: Lima Pemain Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions

Real Madrid dikenal sebagai klub yang melahirkan banyak talenta muda berbakat. Di ajang Liga Champions,…

19 jam ago