Meski Tim Sedang Terpuruk, Enzo Fernandez Pastikan Bertahan di Chelsea

Spekulasi tentang Enzo Fernandez meninggalkan Chelsea semakin santer. Meski begitu, gelandang asal Argentina tersebut masih memilih untuk bertahan dan loyal terhadap The Blues.

Chelsea mendatangkan Enzo dari Benfica dengan nilai transfer mencapai 106,8 juta poundsterling pada Januari 2023. Angka ini membuatnya menjadi rekrutan termahal Chelsea dan di Inggris saat itu.

Enzo Fernandez sepakat untuk menandatangani kontrak dengan Chelsea hingga 30 Juni 2031 dengan harapan menjadi pemain kunci di lini tengah The Blues. Namun, penampilannya belum sesuai harapan.

Musim lalu, Enzo tidak mencetak gol dan hanya memberikan dua assist dari 22 pertandingan bersama Chelsea. Di musim ini, Enzo masih belum memperbaiki performanya. Dia telah bermain dalam 29 pertandingan dengan Chelsea, namun baru mencetak enam gol dan memberikan satu assist.

Penurunan performa Enzo Fernandez juga mempengaruhi performa Chelsea. Tim asuhan Mauricio Pochettino mengalami dua kekalahan beruntun di Premier League.

Sebagai akibatnya, Chelsea tergelincir di peringkat ke-11 klasemen sementara Premier League dengan nilai 31 poin. Mereka tertinggal 15 poin dari Aston Villa di peringkat keempat, yang merupakan batas akhir untuk berlaga di Liga Champions musim depan. Chelsea diperkirakan akan absen dari turnamen elite antarklub Eropa.

Meskipun beberapa waktu lalu Enzo dikabarkan ingin meninggalkan Chelsea untuk mencari klub lain, agennya, Uriel Perez, menegaskan bahwa Enzo akan tetap setia dengan Chelsea. Dia berharap bisa membantu Chelsea meraih lebih banyak kesuksesan.

“Keinginan Enzo Fernandez adalah berada di tim dan sukses. Kami tidak bertemu dengan klub mana pun atau coba berbicara dengan klub mana pun. Kami tahu apa keinginan pemain [Enzo],” tutur Perez.

“Jelas dia ingin klub berada di posisi lain, tapi itu akan tercapai dengan kerja keras,” tukasnya.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

13 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

13 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

16 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

16 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

16 jam ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

17 jam ago