MGOALINDO – Misi Manchester United menembus ke posisi empat besar terhambat setelah ditahan imbang Leicester City 1-1 pada Sabtu (2/4) malam WIB
Kelechi Iheanacho berhasil membuka keunggulan di menit 63 setelah memanfaatkan umpan dari James Maddison. Namun MU berhasil menyamakan kedudukan tiga menit kemudian melalui gol dari Fred.
Nasib naas hampir dialami MU ketika Maddison mencetak gol di menit akhir. Namun gol terseut dianulir wasit karena terdapat pelanggaran sebelum gol terjadi.
MU akan terus bertarung untuk menembus posisi empat besar dan berlaga di Liga Champions musim depan. Namun mereka berada 3 angka di bawah Arsenal di peringkat 4 dan MU bermain 2 laga lebih banyak.
“Selama posisi empat besar masih memungkinkan secara matematis, ini masih mungkin,” kata pelatih MU, Ralf Rangnick pasca laga.
“Ini pekerjaan kami untuk melakukan yang terbaik mengakhiri musim dengan sebaik yang kami bisa.”
Rangnick melanjutkan, “babak kedua lebih baik, kami kesulitan menemukan ritme di babak pertama mungkin karena jeda internasional. Kami membuang gol saat momen transisi tapi reaksi mereka bagus dan mencetak gol.
“Pada akhirnya kami tidak senang dengan hasilnya tapi babak pertama kami bermain cukup bagus.
“Kami hanya memiliki Marcus Rashford. Kami tahu pagi ini Cristiano tidak bisa bermain dan memutuskan memainkan Paul Pogba. Setelah 60 menit kami membuat perubahan dan memiliki pemain depan di lapangan.
“Ini bukan rahasia lagi dia (Rashford) tidak memiliki banyak kepercayaan diri selama beberapa pekan belakangan. Saat latihan, dia terlihat baik, tapi ini pilihan antara Paul dan Marcus, dan kami memiliki Paul.”
Gelandang serang MU, juga mengungkapkan hasil kurang memuaskan ini. “Semua orang kecewa. Hasil ini bukan yang kami mau tapi tidak ada yang kami bisa lakukan sekarang,” kata Bruno.
“Kami harus fokus ke laga selanjutnya dan paham bahwa standar klub ini harus lebih tinggi lagi, dan kami tahu kami mampu melakukannya.”
Rekan Neymar di Al-Hilal, Abdullah Al-Hamdan, antusias menatap laga keenam Grup C putaran 3 Kualifikasi…
Pelatih Herve Renard sungkan membahas Arab Saudi yang sudah paceklik di tiga laga beruntun Grup…
Gelandang timnas Indonesia, Thom Haye, masih dalam suasana yang kesal lantaran skuad Garuda dicukur Jepang…
Pelatih Shin Tae-yong menyadari sedang berada dalam tekanan imbas tren negatif yang ditorehkan timnas Indonesia.…
Cristiano Ronaldo saat ini telah mengukir rekor fantastis dengan lebih dari 900 gol sepanjang kariernya.…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menilai bahwa Arab Saudi kini semakin tangguh usai kembali ditangani…