Nathan Collins Jadi Pembelian Pertama Wolverhampton Wanderes Untuk Musim Ini

Tio Prasetyon Utomo

July 13, 2022 · 1 min read

Nathan Collins Jadi Pembelian Pertama Wolverhampton Wanderes Untuk Musim Ini
Football | July 13, 2022
Nathan Collins bergabung dengan Wolverhampton Wanderers

MSPORTS –
Wolverhampton resmi mengakuisi Nathan Collins dari Burnley. Bek tengah berusia
21 tahun tersebut pun menjadi pembelian pertama Wolves pada musim ini.

Pemain
setinggi 1,93 meter ini dikontrak selama lima tahun dengan opsi perpanjangan
satu tahun. Ia dikabarkan direkrut dengan biaya sekitar 20 juta poundsterling.

Musim lalu
merupakan debutnya di Premier League. Ia mencatatkan 19 penampilan dengan
sumbangan 2 gol.

Sebagai
catatan, ini juga merupakan musim pertamanya bersama Burnley setelah dibeli
dari Stoke City. Burnley yang terdegradasi membuat Wolves memutuskan untuk
merekrutnya setelah memantaunya sejak lama.

“Kami telah
memantau Nathan cukup lama dan mengaguminya. Jadi, kami senang mampu membawanya
ke klub. Dia pemain muda yang sangat bertalenta,” kata Direktur Teknis Wolves,
Scott Sellars.

“Dia baru
berusia 21 tahun, telah bermain di sepak bola internasional dan melewati musim
yan bagus dengan Burnley tahun lalu,” lanjut Sellars.

“Kami pikir
kami telah mendatangkan pemain yang sangat berpotensi dan juga pemain yang memang
bagus pada saat ini,” tegas Sellars.