Nottingham Forest 1-1 Chelsea: The Blues Gagal Atasi Tim Zona Degradasi

Tio Prasetyon Utomo

January 02, 2023 · 3 min read

Nottingham Forest 1-1 Chelsea: The Blues Gagal Atasi Tim Zona Degradasi
Football | January 02, 2023
Nottingham Forest 1-1 Chelsea: The Blues Gagal Atasi Tim Zona Degradasi

MSPORTS – Chelsea meraih hasil mengecewakan saat meraih hasil imbang 1-1 melawan tim yang berjuang keluar dari zona degradasi, Nottingham Forest, Minggu (1/1) malam WIB. Meski Raheem Sterling berhasil membuka keunggulan, gol Serge Aurier berhasil memaksa kedua tim berbagi angka.

Bermain di kandang Forest di stadion City Ground, Chelsea cukup beruntung meraih dengan satu angka karena Liverpool dan Tottenham Hotspur sebelumnya pulang dengan tangan hampa. Apalagi melihat tuan rumah yang mampu mendominasi permainan di babak kedua.

Chelsea memiliki peluang lebih dulu pada menit kedua ketika umpan lambung Kalidou Koulibaly disambut dengan sempurna oleh Mason Mount. Sayangnya Mount masih belum mampu memecah kebuntuan.

Forest lalu memiliki peluang emas untuk membuka keunggulan melalui serangan balik. Morgan Gibbs-White memberikan umpan terukur kepada Brennan Johnson namun tembakannya masih bisa dihalau oleh Kepa Arrizabalaga saat berhadapan satu lawan satu dengan sang kiper. Bola muntah lalu kembali menghampiri Johnson, namun tembakan keduanya terlalu lemah.

The Blues lalu unggul pada menit 16 berkat gol Raheem Sterling. Gol tersebut berawal dari umpan silang Christian Pulisic yang berhasil dihalau Willy Boly. Namun bola kemudian membentur tiang gawang dan bola liar liar jatuh ke kaki Sterling yang dengan mudah menjebol gawang kosong.

Pulisic lalu memiliki peluang untuk menggandakan kedudukan di akhir babak kedua. Setelah kemelut di depan gawang, Koulibaly mampu memberikan umpan kepada Pulisic yang tendangannya terlalu lemah dan dengan mudah diamankan Dean Henderson.

Pada babak kedua Forest langsung tancap gas. Taiwo Awoniyi berhasil melepaskan tembakan berbahaya usai menerima umpan dari Remo Freuler, namun Kepa sigap di bawah mistar untuk mengamankannya.

Tak lama berselang, Gibbs-White berhasil mengirimkan umpan terobosan kepada Johnson lewat serangan balik. Sayangnya tembakan keras Johnson di sudut sempit masih mampu ditepis Kepa.

Forest terus membombardir lini pertahanan Chelsea dan hampir menyamakan kedudukan saat Ryan Yates menemukan ruang di sisi kanan untuk memberikan umpan tarik kepada Gibbs-White. Namun tembakan kerasnya membentur tiang gawang.

Lalu pada menit 63 Forest berhasil menyamakan kedudukan. Berawal dari Chelsea yang gagal membuang bola tendangan sudut dengan sempurna dan berakhir dengan kemelut di depan gawang. Boly lalu mampu mendapatkan bola liar dan memberikannya kepada Serge Aurier, yang mengontrol bola dan menjebol gawang the Blues untuk menyamakan kedudukan.


Meski Chelsea mendominasi penguasaan bola, tandukan Pierre-Emerick Aubameyang yang melebar di menit akhir menjadi satu-satunya peluang the Blues di babak kedua.

Hasil mengecewakan ini membuat Chelsea gagal merapat ke empat besar. Meski naik satu tingkat ke peringkat delapan, tim asuhan Graham Potter tersebut masih berjarak tujuh poin dari Manchester United di peringkat keempat. Sedangkan Forest naik ke posisi 18 dengan 14 poin.