Novak Djokovic Sebut Ada Tanda Positif Soal Peluang Main di Australia Open 2023

Tio Prasetyon Utomo

October 25, 2022 · 1 min read

Novak Djokovic Sebut Ada Tanda Positif Soal Peluang Main di Australia Open 2023
Other Sports | October 25, 2022
Novak Djokovic Sebut Ada Tanda Positif Soal Peluang Main di Australia Open 2023

MSPORTS – Nasib Novak Djokovic untuk bermain di Australia
Open 2022 masih belum menentu. Namun, pemain asal Serbia tersebut menyebut ada pertanda
positif.

Seperti diketahu, pada edisi tahun 2022 ini, Djokovic tidak
bisa bermain karena status vaksinasinya.

Australia melarang orang yang bukan negara warga negaranya
untuk masuk ke wilayahnya jika belum mendapatkan vaksin Covid-19.

Hasilnya, Djokovic yang saat itu sudah tiba di Australia pun
dideportasi.

Sementara itu, Australia Open 2023 sendiri akan berlangsung
pada 17 Januari hingga 30 Januari mendatang.

“Ada beberapa pertanda positif tetapi tidak resmi. Kami
terus berkomunikasi lewat pengacara saya di Australia. Bahkan, mereka mengkomunikasikannya
dengan pihak berwenang perihal urusan saya,” kata Djokovic kepada Sportal.

“Saya berharap mendapat jawaban dalam beberapa pekan ke
depan, apa pun jawabannya. Namun, tentu saya berharap yang positif sehingga
bisa memiliki waktu untuk mempersiapkan awal musim jika itu akan terjadi di
Australia,” ujarnya.

“Saya sangat ingin 
pergi ke sana. Saya sudah melupakan apa yang terjadi pada tahun ini. Saya
hanya ingin bermain tenis. Itulah yang saya lakukan terbaik,” lanjutnya.

“Australia selalu menjadi tempat di mana saya memainkan
tenis terbaik saya. Hasil membuktikannya sendiri. Jadi, saya selalu memiliki motivasi
tambahan untuk pergi ke sana,” tambahnya.

“Saya harap orang di pemerintah Australia akan memberikan jawaban
yang positif,” pungkasnya.