Categories: Formula 1Other Sports

Oscar Piastri Tak Sabar Catatkan Debut di GP Australia

MSPORTS – Formula 1 akan menggelar balapan
ketiga tahun 2023 di sirkuit Albert Park, Australia, pada akhir pekan ini. Balapan
ini akan menjadi istimewa bagi pembalap McLaren, Oscar Piastri.

Jika semuanya berjalan lancar, maka pembalap
berusia 21 tahun tersebut akan mencatatkan debutnya sebagai pembalap F1 di Australia.

Tidak hanya itu, ini juga akan jadi kali
pertama Piastri membalap di sirkuit tersebut sepanjang kariernya di seluruh
level. Semakin spesial, sirkuit tersebut terletak di kota kelahirannya,
Melbourne.

Oleh karenanya, sang rookie pun mengaku tidak
sabar untuk mengalami semua hal tersebut.

“Luar biasa bisa pergi ke Melbourne untuk grand
prix kandang saya. Saya tumbuh di pinggiran kota Melbourne dan merupakan sebuah perasaan yang spesial kembali sebagai pembalap F1,” ungkapnya dikutip situs
resmi F1.

“Ini akan menjadi atmosfer yang fantastis dan
saya tidak sabar untuk ke sana dan menjadi bagian di dalamnya. Saya menantikan
untuk bertemu dengan semua pendukung tuan rumah dan seluruh pendukung papaya,”
lanjutnya.

“Ini akan jadi kali pertama saya membalap di
Albert Park dan saya yakin ini akan menjadi pengalaman yang saya ingat.
Cuacanya biasanya berubah-ubah jadi ini akan menarik,” tegasnya.

Dalam dua balapan perdana, Piastri memang tidak meraih hasil yang begitu memuaskan. Di GP Bahrain, ia gagal menyelesaikan balapan. Kemudian di
GP Arab Saudi, ia berakhir di posisi 15.

Meski begitu, ia mengaku tidak berputus asa
karena musim yang masih panjang. Dan di GP Australia ini, Piastri pun berharap
mulai bisa meraih hasil yang lebih baik.

“Mengamankan posisi balapan di posisi kedelapan
di kualifikasi kedua dalam karier F1 saya dan mencentang kotak lainnya dengan menyelesaikan
grand prix secara penuh sangatlah memuaskan di Jeddah meskipun memang tidak mulus,”
ucapnya.

“Jalan musim ini masih panjang. Kami akan tetap
mendorong dengan keras sebagai tim dan proses belajar pun terus berlanjut,”
pungkasnya.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Juventus Makin Percaya Diri Dapatkan Jonathan David setelah Bertemu Thiago Motta di Lille

Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…

2 jam ago

Alasan Mengapa Marcus Thuram Memanggil Thierry Henry dan Micah Richards sebagai Paman

Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…

2 jam ago

Indomilk Luncurkan Kemasan Khusus Edisi Timnas Indonesia

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (“Indofood CBP”) melalui Indomilk Steril sebagai official partner Timnas Indonesia, dengan bangga mengumumkan peluncuran Kemasan…

3 jam ago

Shin Tae-yong Anggap Wajar Aksi Rizky Ridho yang Kerasukan Jay Idzes

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menganggap wajar usai Rizky Ridho kerasukan Jay Idzes. Menurut Shin…

4 jam ago

Shin Tae-yong Kirim Kode Kevin Diks Masuk dalam Daftar Panggilan Susulan ke Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengirimkan kode akan ada tambahan amunisi jelang lanjutan Grup C…

4 jam ago

Semen Padang Siap Bangkit dari Zona Degradasi

Mampu menahan imbang juara bertahan Persib Bandung pada pekan ke-10 Liga 1 2024/25, membuat Semen…

4 jam ago