MSPORTS – Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, dipastikan akan
memulai balapan di GP Italia (11/9/2022) dari posisi belakang.
Dirinya mendapatkan hukuman grid penalty setelah memutuskan
untuk menggunakan Unit Power baru yang dikonfirmasi oleh timnya pada Kamis
(8/9/2022).
Aturan Formula 1 sendiri menyebutkan bahwa pembalap hanya diperbolehkan untuk menggunakan tiga unit baru dalam semusim. Dan bagi Hamilton, ini merupakan unit keempatnya.
“Lewis mengambil power unit baru untuk event ini, yang
keempat pada musim ini, dan akan mendapat grid penalty untuk GP Italia hari
Minggu,” tulis Mercedes dalam akun Twitternya.
Keputusan untuk mengambil unit power baru tidak terlepas
dari insiden tabrakan dirinya dengan pembalap Alpine, Fernando Alonso, di GP
Belgia (28/8/2022).
Kala itu, di tikungan pertama sesaat setelah balapan
dimulai, keduanya bertabrakan. Hamilton pun tidak bisa melanjutkannya sedangkan
beruntung bagi Alonso karena masih bisa terus bersaing dan berakhir di posisi
kelima.
Insiden ini bahkan sempat memunculkan friksi di antara
keduanya setelah Alonso menyebut Hamilton ‘idiot’. Hamilton tidak terlalu
merespon hal tersebut dan mengaku bersalah atas insiden yang terjadi.
Namun, setelahnya, Alonso pun menyampaikan permintaan maaf
atas ucapannya tersebut.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, angkat bicara mengenai nasib pelatih Shin Tae-yong apakah akan ditentukan…
Eliano Reijnders secara beruntun tidak masuk dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia pada lanjutan Grup…
Kevin Diks tidak mengikuti latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024).…
Persikabo 1973 harus mengakui keunggulan tuan rumah Persiraja Banda Aceh dengan skor 3-1, dalam lanjutan…
Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…
Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…