Categories: FootballFootball News

Paris Saint-Germain dan Kylian Mbappe Akhirnya Berdamai

Foto: psg.fr

MSPORTS –
Konflik panas yang tengah terjadi antara Paris Saint-Germain dan Kylian Mbappe
tampaknya telah berakhir.

Pada Minggu
(13/8/2023), klub secara resmi mengumumkan bahwa penyerang berusia 24 tahun
tersebut telah kembali ikut berlatih bersama tim utama.

“Setelah
diskusi yang sangat membangun dan positif antara Paris Saint-Germain dan Kylian
Mbappe sebelum pertandingan PSG-Lorient, Sabtu 12 Agustus, pemain telah
dilibatkan kembali ke latihan tim utama pagi ini,” tulis PSG di situs resminya.

Pada Sabtu,
PSG memang memulai musim Ligue 1 2023/2024 dengan mengecewakan. Mereka yang
merupakan juara bertahan hanya ditahan imbang tanpa gol oleh FC Lorient di
kandang sendiri, Parc des Princes.

Dalam kesempatan
tersebut, Mbappe hanya menyaksikan di bangku penonton. Ia duduk bersama pemain
yang baru direkrut dari Barcelona, Ousmane Dembele.

Sebelumnya,
Mbappe memang tidak terlibat sama sekali dengan tim utama. Ia bahkan tidak ikut
dalam rombongan tim saat melakukan tur pramusi ke Jepang.

Semua ini
terjadi karena Mbappe yang menolak untuk melakukan perpanjangan kontrak. Keputusan
tersebut akan membuatnya pergi secara gratis pada tahun depan.

Kini,
keputusan PSG untuk kembali melibatkan Mbappe ke tim utama adalah karena sang
pemain yang kabarnya telah bersedia untuk memperpanjang kontrak.

Namun, salah
satu media Prancis, FootMercato, melaporkan bahwa dalam kesepakatan tersebut terdapat
klausul di mana Mbappe dipastikan dijual pada 2024.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

1 hari ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago