Pasca Dipermalukan Napoli, Jurgen Klopp Ingin Liverpool Bangkit Lawan Ajax

Tio Prasetyon Utomo

September 12, 2022 · 3 min read

Pasca Dipermalukan Napoli, Jurgen Klopp Ingin Liverpool Bangkit Lawan Ajax
Football | September 12, 2022
Pasca Dipermalukan Napoli, Jurgen Klopp Ingin Liverpool Bangkit Lawan Ajax

MSPORTS – Liverpool kalah telak dari Napoli dengan skor 4-1 di laga perdana Champions League lalu. Pelatih the Reds, Jurgen Klopp, ingin timnya bangkit di laga selanjutnya melawan Ajax.

Pada laga tersebut, finalis Champions League musim lalu ini bahkan sudah tertinggal 3-0 saat turun minum dengan gol Piotr Zielinski dari titik putih, disusul dengan gol Andre-Frank Zambo Anguissa dan Giovanni Simeone.

Zielinski kembali mencetak gol keempat untuk Napoli tepat setelah babak kedua berjalan dan the Reds hanya mampu mendapat gol hiburan yang dicetak Luis Diaz.

Skuad yang bermarkas di Anfield ini hanya menang dua laga dalam tujuh laga di semua kompetisi musim ini.

Setelah laga Premier League ditunda menyusulnya meninggalnya Ratu Elizabeth II, laga melawan Ajax di pekan kedua Champions League adalah peluang the Reds untuk bangkit dari kekalahan tersebut.

“Kami harus menunjukkan reaksi, kami tahu itu,” kta Klopp, dikutip dari Sky Sports.

Namun Klopp tak menjamin mendapatkan kemenangan melihat Ajax adalah tim yang memenangkan seluruh tujuh laga musim ini, termasuk di laga perdana Champions League melawan Rangers dengan skor 4-0.

“Menurut saya, Ajax berada di situasi terbalik (dari kami),” tambah Klopp.

“Mereka kembali dalam membangun skuadnya kembali, tapi heran, mereka melakukannya dengan baik.”

Klopp mengakui dirinya kembali menonton aksi anak asuhnya pada laga melawan Napoli tersebut. Pelatih asal Jerman ini menyebutnya sebagai partai terburuk sejak tiba di Anfield.

Pelatih berusia 55 tahun ini yakin masalah yang dihadapi Liverpool pada laga ini adalah banyak dari pemainnya yang tidak menunjukkan performa optimal.

“Saya kembali menonton laga tersebut berkali-kali dan itu pertunjukkan yang mengerikan,” tutur Klopp.

“Kami menunjukkan masalah itu kepada para pemain – mereka tahu tapi melihatnya kembali menjadi semakin jelas.”

“Ini laga terburuk yang telah sama mainkan sejak tiba di sini dan kami pernah bermain buruk – semuanya mungkin mengingat laga lawan Aston Villa (Liverpool kalah 7-2) dan beberapa di mana kami tidak bermain bagus.”

“Tapi selalu ada percikan dari kami, bahkan di partai tersebut. Di laga yang satu ini? Tidak ada sama sekali.”

“Jadi Anda harus paham kenapa itu terjadi. Saya pikir ini lebih soal individu mungkin delapan dari 11 yang di bawah dari level mereka.”

“Dalam sepak bola, Anda harus mengatasi semua masalah individu sebagai tim dan itu yang kami harus lakukan.”

“Semuanya berdasarkan kepada pertahanan yang solid. Itu yang kami harus latih dan itu yang sudah kami lakukan.”