Pasca Gantung Raket, Ash Barty Akan Rilis Buku Anak

Tio Prasetyon Utomo

April 12, 2022 · 2 min read

Pasca Gantung Raket, Ash Barty Akan Rilis Buku Anak
Other Sports | April 12, 2022
Pasca Gantung Raket, Ash Barty Akan Rilis Buku Anak

MGOALINDO – Setelah pensiun dari dunia tenis, Ash Barty akan memulai babak baru kehidupannya dengan mengeluarkan seri buku anak pada tahun ini. 

Mantan pemain nomor 1 dunia yang telah memutuskan menggantung raketnya pada usia 25 tahun pada bulan lalu ini, akan merilis enam buku seri berjudul ‘Little Ash’, dengan cerita yang berisi kehidupan nyatanya dan keluarganya. 

Buku ini akan diterbitkan oleh HarperCollins dan akan tiba di toko buku pada Juli mendatang. 

“Proyek ini sangat menyenangkan dan ini merupakan sesuatu yang selalu ingin saya lakukan,” kata Barty kepada NewsCorp

“Lucy adalah tujuan utama saya,” ujar Barty, merujuk kepada keponakannya yang berumur 5 tahun. “Dia berada di umur sempurna untuk mengerti cerita dan alur cerita dan membaca buku. 

“Saya senang ketika ia memberi tahu apa yang dipikirnya dan apa yang ia rasakan dan bagaimana perasaannya ketika ia membaca buku.

“Bisa membaca buku untuknya akan hebat dan pergi untuk membacakan buku kepada anak-anak di daerah terpencil merupakan sesuatu yang ingin saya coba.”

Proyek buku kedua, sebuah memoar tentang kehidupan Barty dan perjalanannya sebagai atlet, akan dirilis pada November mendatang. 

“Di umur 25 tahun hal ini sangat jarang terjadi tapi ini proyek yang sangat seru,” tambah Barty. 

“Melihatnya kembali dan membicarakan tentang hal itu memberi saya banyak kesenangan dan duka dan rasa sakit tapi saya pikir ini akan menjadi bacaan yang bagus.”

Juara Grand Slam tiga kali ini mengatakan tidak menyesal atas keputusannya pensiun dari dunia tenis. 

“Saya sangat senang, saya tidak butuh kepastian tapi saya masih merasakan kepastian itu kalau saya membuat keputusan yang benar,” ujarnya. 

“Saya telah menghabiskan waktu yang banyak bersama keluarga saya tercinta dan keponakan-keponakan saya dan kamu tidak bisa menghilangkan senyum saya dalam beberapa pekan terakhir. Ini sangat menyenangkan.”