Categories: FootballFootball News

Pasca Ditabrak Marc Marquez, Miguel Oliveira Dipastikan Absen di MotoGP Argentina

MSPORTS – Pembalap RNF Racing Miguel Oliveira terpaksa absen di MotoGP Argentina pada akhir pekan ini. Pembalap asal Portugal ini menderita cedera di balapan pembuka di tanah airnya sendiri usai ditabrak oleh pembalap Honda Marc Marquez.

Insiden ini terjadi di beberapa lap awal balapan yang digelar di Algarve International Circuit. Di tengah-tengah perebutan posisi yang sengit, Marquez melakukan kesalahan fatal di tikungan tiga. Ia lebih dulu bersentuhan dengan Jorge Martin, sebelum menabrak Oliveira dari belakang.

Oliveira Marquez lalu crash, dengan pembalap RNF yang kesulitan untuk bangun dari posisinya dan terpaksa ditandu ke luar lintasan.


RNF Racing menyebutkan pembalapnya tersebut ternyata memiliki cedera yang lebih parah setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di tanah kelahirannya.

“Meski mengalami kemunduran, Oliveira masih berkomitmen dengan targetnya menjadi kompetitif di Kejuaraan Dunia dan akan fokus pada pemulihannya untuk kembali mengendarai Aprilia RS-GP di putaran ketiga di Austin, Texas, dua pekan kemudian,” tulis RNF dalam situs resminya.

Marquez sebelumnya sudah dipastikan juga akan absen di Argentina. Juara dunia delapan kali ini harus menjalani operasi untuk memperbaiki patah tulang ibu jari kanannya. Ia juga telah meminta maaf atas insiden tersebut.

Pembalap Honda ini mengakui kecelakaan ini bukan karena keinginannya untuk menyalip, tetapi karena ban depannya yang terkunci saat melakukan pengereman.

Oliveira menjadi pembalap keempat yang cedera usai balapan di Portimao dan absen di Argentina, setelah Marquez, Enea Bastianini, dan Pol Espargaro.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Luis Enrique Tegaskan Ousmane Dembele Bukan Pengganti Kylian Mbappé di PSG

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique berhati-hati dalam menentukan Ousmane Dembélé sebagai target man alias pencetak…

8 jam ago

Kesempatan Emas! Timnas Putri Indonesia Bakal Uji Coba Lawan Timnas Putri Belanda

Timnas Indonesia dipastikan bakal menghadapi Timnas Belanda, pada Oktober 2024. Laga tersebut merupakan rangkaian dari…

11 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

1 hari ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

1 hari ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

1 hari ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

1 hari ago