Pelatih Filipina Michael Weiss mengaku mendapat banyak masukan dari anak asuhnya yang berkarir di Indonesia, saat mereka mentas di kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F, di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (21/11) malam WIB.
Dalam skuad Filipina saat ini, total ada enam pemain yang tampil di Liga 1. Mereka adalah Daisuke Sato (Persib Bandung), Christian Rontini (Persita Tangerang), Simen Lyngbo (Persik Kediri), Kenshiro Daniels (RANS Nusantara), serta duo Barito Putera Mike Ott dan Carli de Murga.
Saat kalah dari Vietnam, ada tiga pemain yang tampil sebagai starter, yakni Mike Ott, Daisuke Sato, dan Christian Rontini.
“Beberapa dari mereka memberi masukan, secara umum kami tentu banyak berbicara dengan pemain dan kami bekerja sama dengan baik di dalam dan luar lapangan. Kami bicara mengenai taktik, karena banyak pemain-pemain berpengalaman dan banyak pemain yang sudah bermain di kompetisi Asia,” jelas Weiss.
“Kami banyak mendapatkan masukan dari mereka termasuk pemain yang bermain di Premier League. Beberapa pemain memberikan masukan, seperti Carli de Murga memberi pandangannya untuk pertandingan dan itu jadi bahan kami mempersiapkan diri,” tambahnya.
Filipina memiliki beberapa keuntungan di banding Indonesia di pertandingan ini. Duel akan digelar di lapangan sintetis yang sudah menjadi kebiasaan bagi skuad The Azkals.
Di sisi lain, armada Shin Tae-tong baru melakukan perjalanan jauh dari Irak dan diperkirakan mengalami jetlag. Namun rupanya Weiss tak terlalu memikirkan hal tersebut.
“Di atas kertas bisa dikatakan iya (keuntungan) tapi saya tidak mau memikirkan itu, termasuk soal kondisi jet lag setelah melakukan perjalanan jauh,”
“Mungkin memberi efek bagi beberapa orang, tapi kami tidak ingin terlalu memikirkan itu. Ini akan tetap jadi laga yang berat,” tandasnya.
Arsenal akhirnya kembali ke tren positif, setelah sukses membungkam Nottingham Forest dengan skor apik 3-0, pada pekan…
Inter Milan tampil gagah perkasa, saat meraih kemenangan meyakinkan 5-0 atas Hellas Verona, pada pertandingan…
Chelsea berhasil membawa pulang poin penuh, usai menang dengan skor minimalis, 2-1 atas Leicester City,…
Dewa United berhasil mengamankan tiga angka penting, setelah Bali United dengan skor tipis 1-0, dalam…
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…