Categories: FootballLiga Inggris

Pemain Manchester United Gelar Rapat Darurat Pasca Kalah dari Newcastle United

MSPORTS – Bek Manchester United Luke Shaw mengatakan timnya melakukan pertemuan tanpa didampingi pelatih Erik ten Hag pasca kalah 0-2 dari Newcastle United, Minggu (2/4) lalu.

Kekalahan ini membuat United gagal meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir di Premier League dan tanpa mencetak gol.

Sebelumnya tim yang bermarkas di Old Trafford ini kalah memalukan 0-7 dari Liverpool, lalu ditahan imbang 0-0 oleh tim juru kunci Southampton.

Shaw yang merupakan salah satu pemain senior di United, mengatakan timnya mengadakan pertemuan di ruang ganti setelah laga berakhir dan berupaya untuk mengatasi masalah yang menimpa timnya.

“Para pemain berdiskusi di ruang ganti setelah tidak ada pelatih, karena pada akhirnya ini tergantung pada kami para pemain di lapangan,” kata Shaw, dikutip dari situs resmi United.

“Sama sekali tidak bagus dan kami harus membicarakannya. Kami harus mengungkapkannya di depan satu sama lain.”

Newcastle memang bermain lebih baik pada laga ini. Tim asuhan Eddie Howe tersebut melepaskan 22 tembakan yang berakhir dengan dua gol di babak kedua.

Sementara United yang datang sebagai tim tamu, kesulitan untuk melancarkan serangan dan hanya melepaskan enam tembakan dan satu on target.

Hasil ini membuat Newcastle menyalip United ke posisi tiga dengan poin sama, tapi unggul selisih gol.

Situasi ini membuat Ten Hag mengkritisi tekad para pemainnya, yang juga selaras dengan yang diungkapkan Shaw usai pertandingan.

“Saya pikir (Newcastle) menang bukan karena kualitas hari ini. Saya pikir mereka menang karena gairah, rasa lapar, tekad, dan sikap,” tambah Shaw.

“Mereka jelas memiliki motivasi yang lebih tinggi daripada kami, dan itu tidak mungkin terjadi. Ini tidak bisa diterima.”

“Kami tahu ini laga yang besar hari ini dan mereka menginginkannya lebih. Di Manchester United, ini tidak mungkin terjadi.”

Sulitnya United untuk menembus lini depan Newcastle terlihat dengan Wout Weghorst yang memimpin lini depan United, hanya melakukan 10 sentuhan. Sedangkan Marcus Rashford yang menjadi andalan untuk menjebol gawang lawan, gagal melepaskan satu tembakan pun pada laga ini.


Hasil ini juga menunjukkan performa buruk United di laga tandang. Dalam lima laga terakhir, Setan Merah hanya meraih satu kemenangan dan tiga kali kalah.

“Ini tempat yang sangat sulit untuk dimainkan dan jika kami tidak memiliki (tekad dan gairah) kami akan menderita, ini sudah jelas di lapangan,” ujar Shaw.

“Kami tidak menciptakan banyak peluang, dan saya pikir Anda bisa mengatakan ini sudah lama terjadi sejak sebelum jeda internasional, level permainan kami menurun dan ini terlihat jelas hari ini.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

13 jam ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

14 jam ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

15 jam ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

15 jam ago

Talenta Muda Real Madrid: Lima Pemain Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions

Real Madrid dikenal sebagai klub yang melahirkan banyak talenta muda berbakat. Di ajang Liga Champions,…

15 jam ago

Persebaya Surabaya Berambisi Kalahkan PSBS Biak

Persebaya Surabaya sedang menikmati tren positif yang berada di posisi ke-2 klasemen sementara Liga 1…

15 jam ago