Pemerintah Inggris Keluarkan Izin Penjualan Chelsea

Tio Prasetyon Utomo

May 25, 2022 · 1 min read

Pemerintah Inggris Keluarkan Izin Penjualan Chelsea
Football | May 25, 2022
Proses penjualan Chelsea segera selesai

MSPORTS – Pemerintah Inggris telah mengeluarkan izin bagi
Chelsea untuk menyelesaikan proses penjualan klub. Izin tersebut didapat
Chelsea setelah Pemerintah Inggris mendapat jaminan legal dari Abramovich bahwa
dirinya tidak akan mengambil keuntungan dari hasil penjualan klub.

Seperti diketahui, Chelsea telah menerima penawaran dari
konsorsium yang dipimpin oleh Boehly sebesar 4,25 miliar poundsterling.

Namun, penjualan sempat terhambat, bahkan terancam batal,
karena Pemerintah Inggris tidak mendapat jaminan legal dari Abramovich yang
menyatakan bahwa tidak akan mengambil sepeser pun dari penjualan Chelsea dan justru
akan mendonasikannya bagi korban perang Ukraina-Rusia.

Namun, setelah jaminan legal tersebut didapat, kini semuanya
akan usai. Pada Selasa (24/5/22) lalu, Premier League juga telah mengumumkan
bahwa mereka telah menyetujui pembelian Chelsea oleh konsorsium yang dipimpin oleh
Boehly.

Kini, dengan izin dari Pemerintah Inggris yang juga telah
keluar dan merupakan langkah terakhir, perpindahan pemilik tersebut pun segera
terjadi.

“Larut malam kemarin, Pemerintah Inggris telah mencapai
posisi di mana kami bisa mengeluarkan lisensi dari izin penjualan Chelsea. Mengikuti
kerja yang intensif, kami kini puas bahwa seluruh proses penjualan tidak akan
menguntungkan Roman Abramovich atau individu yang disanksi lainnya,” ungkap
perwakilan Pemerintah Inggris seperti dikutip BBC.

“Kami kini akan memulai proses untuk memastikan hasil
penjualan digunakan untuk kepentingan kemanusiaan di Ukraina, mendukung korban
perang,” tutup pernyataan tersebut.

Chelsea pun akan bisa beroperasi dengan normal ketika mereka
mendapat pemilik baru. Salah satunya dalam hal transfer pemain.