Categories: Other SportsTennis

Peng Shuai Kembali Sangkal Dugaan Jadi Korban Pelecehan Seksual

MGOALINDO – Pada November 2021 lalu, lewat sebuah unggahan di media sosial, Peng Shuai dikabarkan menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan oleh mantan pejabat tinggi di pemerintahan Republik Rakyat Tiongkok, Zhang Gaoli.

Keduanya dikabarkan memang telah menjalin hubungan cukup lama.

Unggahan tersebut kemudian dihapus dan sejak saat itu bintang tenis tersebut tidak terdengar kabarnya selama hampir tiga pekan.

Pada Desember, Peng Shuai akhirnya buka suara dan mengatakan bahwa dia tidak pernah menuduh siapapun telah melakukan pelecehan seksual kepadanya.

“Saya tidak pernah mengatakan bahwa seseorang telah melecehkan saya dengan cara apapun,” kata Peng Shuai kala itu.

Petenis berusia 36 tahun tersebut juga mengaku bahwa dia lah yang menghapus unggahan yang memunculkan dugaan tersebut.

Publik awalnya menduga bahwa pemerintah RRT lah yang menghapus unggahan tersebut.

Ketika ditanya mengapa ia menghapusnya, Peng Shuai menjawab karena dia menginginkannya.

“Ada kesalahpahaman yang besar di dunia luar terkait unggahan tersebut. Saya tidak ingin maksud dari unggahan ini diputar kembali. Dan saya tidak ingin media manapun membesarkannya ke depannya,”

Peng Shuai pun mengaku bahwa ia tidak pernah menghilang.

“Begitu banyak orang, teman atau dari IOC (International Olympic Committee) mengirimkan pesan kepada saya. Dan sangatlah tidak mungkin bagi saya untuk menjawab semuanya,”

Pada Sabtu (5/2/22), Peng Shuai pun menggelar pertemuan dengan perwakilan dari IOC dan membicarakan kondisi tersebut.

Ia mengaku akan pensiun dari dunia tenis dan rencananya ingin melakukan traveling ke Eropa ketika pandemi telah selesai.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo
Tags: Peng Shuai

Recent Posts

Hasil Supercoppa Italiana: Inter Milan 2-3 AC Milan

AC Milan berhasil keluar sebagai kampiun Supercoppa Italiana 2024, setelahsecara dramatis menaklukkan Inter Milan dengan skor 3-2, dalam…

43 menit ago

Cesare Casadei Sepakat untuk Pindah Permanen dari Chelsea

Bintang muda Italia Cesare Casadei dilaporkan telah memberikan persetujuannya untuk kemungkinan pindah ke Torino secara…

2 jam ago

Juventus Pertimbangkan Tukar Dusan Vlahovic dengan Striker PSG Randal Kolo Muani

Juventus dikabarkan tengah mempertimbangkan kesepakatan pertukaran dengan Paris Saint-Germain, yang melibatkan penyerang tengah Dusan Vlahovic…

6 jam ago

‘Tetap Jadi Teman’ – Sergio Conceicao Selalu Hormati Simone Inzaghi

Sergio Conceicao menegaskan dirinya tetap memberikan rasa hormatnya kepada Simone Inzaghi, jelang pertemuan AC Milan…

7 jam ago

Sergio Conceicao: AC Milan Tidak akan Beruntung tanpa Kerja Keras

Sergio Conceicao merasa yakin bahwa AC Milan tidak akan memiliki keberuntungan melawan Inter tanpa kerja…

7 jam ago

Kering Gol, Simone Inzaghi Tetap Percaya Penuh dengan Lautaro Martinez

Simone Inzaghi menyatakan dirinya tetap memberikan kepercayaan penuh kepada kapten Lautaro Martinez, saat Inter Milan…

8 jam ago