Periode kedua Alexis Sanchez bersama Inter mungkin tidak akan bertahan lama, karena ada laporan bahwa ia diminati pelatih Al-Ittihad Marcelo Gallardo untuk bergabung pada bulan Januari mendatang.
Pemain internasional Chile itu sudah berada di klub tersebut dari 2019 hingga 2022 sebelum hengkang dengan status bebas transfer ke Olympique Marseille.
Dia kembali setahun kemudian, lagi-lagi kontraknya habis, dan musim ini telah menyumbangkan dua gol dalam 12 penampilan di Serie A dan Liga Champions.
Namun, sudah ada yang menyebut pemain berusia 35 tahun itu siap untuk pindah lagi demi mendapatkan pengalaman yang menguntungkan di Liga Pro Saudi.
Gallardo yang baru saja mengambil alih pekerjaan di Al-Ittihad bulan lalu, dikabarkan tertarik untuk menambahkan eks pemain Arsenal itu ke dalam skuadnya.
Di lain pihak, La Beneamata telah dikaitkan dengan seorang striker di bursa transfer Januari, karena Marko Arnautovic dan Alexis Sanchez tidak memberikan cukup pelapis cadangan untuk Lautaro Martinez dan Marcus Thuram.
Jika Sanchez benar-benar dilepas pada Januari nanti, artinya Inter harus mencari satu sosok penyerang tambahan untuk opsi di lini depan.
Vinicius Junior kembali menjadi sorotan dalam laga semi-final Piala Super Spanyol antara Real Madrid dan…
Cristiano Ronaldo mengawali tahun 2025 dengan performa yang tak terbendung. Dalam laga lanjutan Saudi Pro…
Liverpool dikabarkan serius mengincar winger Napoli, Khvicha Kvaratskhelia. Kabar ini semakin santer terdengar di tengah…
Arsenal dikabarkan mengincar salah satu striker paling tajam di Premier League, Alexander Isak dari Newcastle…
Madura United berhasil membawa pulang tiga poin ketika bertandang ke markas Malut United pada pekan…
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, meluruskan soal pemberitaan dengan media Belanda, ESPN NL, yang menuliskan…