Persiapan Matang, Shin Tae-yong Yakin Indonesia Bungkam Vietnam!

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong optimistis akan dapat mengatasi ketangguhan Vietnam, dalam dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kedua tim akan saling berhadapan pada Kamis (21/3) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dan Selasa (26/3) di Vietnam.

Rasa optimisme Tae-yong antara lain karena persiapan yang telah dilakukan Indonesia. Termasuk di antaranya karena skuad Garuda telah mendapatkan kekuatan baru dengan masuknya beberapa pemain naturalisasi baru.

Tae-yong telah mengumumkan 28 pemain yang disiapkan untuk menghadapi laga ini, dengan hadirnya wajah baru seperti Nathan Tjoe A On dan Jay Idzes. Meski demikian starting eleven akan ditentukan jelang laga dimulai.

“Sebagai pelatih kepala saya optimistis. Saya serius menyiapkan tim semaksimal mungkin. Saat bertemu dengan beberapa pemain timnas di Eropa, saya menyempatkan diri berbicara, makan malam, dan membangun motivasi para pemain untuk menang meawan Vietnam,” bebernya.

Tae-yong juga menyatakan kemenangan melawan Vietnam, baik di GBK dan saat laga tandang menjadi target yang dijanjikan kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Meski demikian, Tae-yong tidak bersedia menyebutkan skornya. Alasannya adalah karena sepak bola tidak dapat diperkirakan.

“Terakhir kami menang satu gol di Asian Cup. Bagaimana besok? Sepak bola tidak sesederhana skor. Namun yang pasti, saya optimistis tim akan siap saat pertandingan nanti dan mengejar kemenangan, baik di GBK ataupun Vietnam,” tutup pelatih asal Korea Selatan ini.

rizkaart

42041

Recent Posts

Bikin Clean Sheet, Pelatih Puji Lini Belakang Crystal Palace

Bos Crystal Palace Oliver Glasner memuji kinerja lini belakang timnya, setelah mampu bermain imbang 0-0…

2 jam ago

Ini Penyebab Bournemouth Gagal Jebol Gawang Crystal Palace

Pelatih Bournemouth Andoni Iraola mengakui tim asuhannya tidak dapat berbuat banyak di pertahanan lawan, saat…

3 jam ago

Hasil ASEAN Cup 2024: Filipina 2-1 Thailand

Filipina secara luar biasa berhasil meraih kemenangan di leg pertama semifinal ASEAN Cup 2024, setelah…

3 jam ago

Hasil Liga 1 – PSS Berpesta ke Gawang Madura United, Borneo FC Digilas Persik

PSS Sleman meraih kemenangan 4-0 atas Madura United pada pekan ke-17 Liga 1 2024/2025 di…

4 jam ago

Carlos Pena Selipkan Pengakuan untuk Duo Sayuri Jelang Persija Jumpa Malut United

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, menaruh pengakuan terhadap saudara kembar Yance Sayuri dan Yakob Sayuri…

8 jam ago

Hasil Liga 1 – Bungkam Semen Padang, Arema FC Tembus 4 Besar

Arema FC meraih kemenangan 1-2 atas Semen Padang FC pada pekan ke-17 Liga 1 2024/2025…

9 jam ago