Pelatih PERSIB Bojan Hodak mengatakan kondisi sejumlah pemain yang sempat cedera saat ini sudah pulih. Ciro Alves, Nick Kuipers, Marc Klok, hingga Ryan Kurnia sudah membaik.
Tidak hanya itu, David da Silva yang sebelumnya sempat absen dalam beberapa sesi latihan dan pertandingan, kini sudah kembali lagi bergabung dengan skuad Pangeran Biru.
“Ciro dan David berlatih dengan normal. Hanya Nick mungkin lusa sudah kembali normal dan Stefano setelah jeda Idul Fitri dia sudah kembali oke. Dia sudah tidak mengalami pembengkakan dan dia kini mulai berlatih terpisah,” kata Bojan.
Berbeda dengan laga melawan Bhayangkara FC lalu, PERSIB diperkirakan akan tampil dengan kekuatan penuh saat melawat ke markas Persita Tangerang dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2023/2024, Senin 15 April mendatang. Beberapa pemain yang terkendala masalah kebugaran sudah fit dan siap bertanding.
“Lalu Marc Klok juga akan segera kembali setelah Idul Fitri. Memang tidak semua akan bermain tapi kami sudah dalam kekuatan skuat yang penuh untuk melawan Persita,” lanjut Bojan.
Pertandingan ini awalnya dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, 2 April 2024 lalu. Namun, tertunda dan rencananya pertandingan akan berlangsung pada 15 April mendatang.
Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos mencetak gol spektakuler dari sepakan penjuru yang mengarah langsung ke…
Persija Jakarta sukses menodai keangkeran Stadion Gelora Kie Raha saat menantang Malut United pada pekan…
Persija Jakarta meraih kemenangan 0-1 atas Malut United pada pekan ke-17 Liga 1 2024/2025 di…
Pelatih Leicester City Ruud van Nistelrooy menyayangkan kegagalan anak asuhnya dalam mengonversi peluang, saat dikalahkan…
Pelatih Masatada Ishii menyesalkan histori Thailand dengan Filipina menjadi tercoreng usai takluk 2-1 pada semifinal…
Arsitek Wolverhampton Wanderers Vítor Pereira memberikan pujian terhadap penampilan Matheus Cunha, saat membekuk Manchester United…