Persib Bandung memiliki modal positif untuk menjamu Persija Jakarta, sebelum keduanya bertemu pada lanjutan pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2023/24, di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (9/3) sore WIB mendatang.
Modal tersebut berupa kepercayaan diri yang meningkat, usai Maung Bandung meraih kemenangan telak dalam dua pertandingan terakhir, yaitu atas PSIS Semarang (3-0) dan RANS Nusantara FC (4-0).
Pelatih Persib Bojan Hodak tak memungkiri, dua kemenangan tersebut membuat langkah tim lebih ringan. Apalagi, ia menilai, penampilan anak asuhnya yang terus membaik sejak empat laga terakhir.
“Semuanya menjadi lebih ringan ketika bisa meraih kemenangan. Dalam empat pertandingan terakhir, kami bermain dengan bagus dan di dua pertandingan terakhir kami menang 3-0 dan 4-0 menghadapi tim yang bagus,” kata Bojan dilansir dari laman resmi klub.
Pelatih asal Kroasia ini mengatakan, kemenangan membuat Marc Klok dan kawan-kawan punya tambahan kepercayaan diri menatap laga kontra Persija. Bojan berharap, pemain punya motivasi lebih dengan modal yang dimiliki tersebut.
“Tentunya ini membuat semuanya mendapatkan kepercayaan diri. Menghadapi Persija, kami sudah paham dengan motivasi apa yang diusung. Saya hanya berharap bahwa kami bisa bermain dengan didukung suporter,” ucapnya
Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…
Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…
Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…
Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…
Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…
Tiga pemain Persija Jakarta, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan, masuk daftar panggil…