Piala AFF: Kamboja Menang Besar atas Brunei Untuk Jaga Asa Lolos Semifinal

Tio Prasetyon Utomo

December 29, 2022 · 2 min read

Piala AFF: Kamboja Menang Besar atas Brunei Untuk Jaga Asa Lolos Semifinal
Football | December 29, 2022
Piala AFF: Kamboja Menang Besar atas Brunei Untuk Jaga Asa Lolos Semifinal

MSPORTS – Kamboja masih memiliki harapan untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2022 usai menang besar 5-1 atas Brunei Darussalam, Kamis (29/12) sore WIB.

Brunei yang kalah dan kebobolan 17 gol di tiga laga sebelumnya di babak grup, mengejutkan tuan rumah Kamboja di Morodok Techo National Stadium saat berhasil unggul pada menit 21.

Melalui umpan silang Hakeme Yazid, Nur Ikhwan Othman yang berada di tengah kotak penalti berhasil menyundul bola yang tak dapat dihalau kiper Kamboja, Keo Soksela.

Sang tuan rumah lalu berhasil menyamakan kedudukan 10 menit kemudian. Melalui aksi ciamik dari Tes Sambath di sisi kanan, ia berhasil mengirimkan umpan matang yang dengan mudah ditanduk oleh Choun Chanchav di depan gawang.

Pada babak kedua, Kamboja berhasil unggul melalui titik putih setelah Nick Taylor dijatuhkan di kotak terlarang. Nick Taylor yang juga menjadi algojo, mampu menuntaskan tugasnya untuk menjadikan skor 2-1 pada menit 50.

Kamboja terus membombardir lini pertahanan Brunei. Pemain pengganti Lim Pisoth yang menyisir sisi kiri, mencoba melepaskan umpan silang, namun bola terkena tangan pemain Brunei, Haziq Kasyful Azim, dan wasit langsung menunjuk titik putih.

Keo Sokpheng yang kali ini menjadi eksekutor tendangan penalti, berhasil memperlebar jarak menjadi 3-1 pada menit 73.

Lim Pisoth kemudian sempat gagal memanfaatkan peluang saat sundulannya membentur tiang gawang.

Namun ia lalu mampu mencatatkan namanya di papan skor pada menit 80. Tembakan kerasnya di ujung kotak penalti membentur Wafi Aminuddin dan mengubah arah bola, yang membuat kiper Brunei, Haimie Abdulah Nyaring, tidak mampu bereaksi.

Lim Pisoth lalu kembali beraksi dari sisi kiri. Setelah melewati Wafi Aminuddin, ia melepaskan tembakan dari jarak dekat untuk menjadikan skor 5-1 pada menit 88.

Hasil ini membuat Kamboja akan melakoni partai hidup dan mati melawan juara bertahan dan pemuncak klasemen Grup A, Thailand, pada Senin (2/1) mendatang. Jika berhasil memenangkan laga tersebut, Kamboja akan mencetak sejarah dengan lolos ke babak semifinal untuk pertama kalinya.