Piala AFF U-19: Bantai Myanmar, Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal

Tio Prasetyon Utomo

July 10, 2022 · 1 min read

Piala AFF U-19: Bantai Myanmar, Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal
Football | July 10, 2022
Indonesia membantai Myanmar 5-1

MSPORTS –
Indonesia berhasil meraih kemenangan besar atas Myanmar dengan skor 5-1 dalam
pertandingan terakhir babak grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu (10/7/22).

Bertanding
di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Indonesa harus tertinggal terlebih
dahulu oleh Myamnar. Pada menit ketujuh, kapten mereka mampu mencetak gol melalui sundulan
memanfaatkan umpan dari tendangan pojok.

Namun,
sepuluh menit berselang, pesta Indonesia pun dimulai. Kapten tim, Muhammad
Ferrari, mampu menyundul umpan tendangan bebas Arkhan.

Pada menit
ke-25, giliran Arkhan sendiri yang mencetak gol lewat tendangan keras dari luar
kotak penalti. Kiper Myanmar sempat menahan tetapi bola lepas dari tangannya
dan lanjut melaju ke dalam gawang.

Pada menit
ke-32, Indonesia mencetak gol ketiganya lewat skema yang sangat persis seperti
gol pertama. Ferrari menyundul bola dari hasil umpan tendangan bebas di posisi
yang sama. Bedanya, assist dicetak oleh Zanadin.

Hanya
semenit berselang, Indonesia mencetak gol keempatnya. Arkhan kembali berperan
krusial. Dari wilayah pertahanan sendiri, ia melewati pemain Myanmar dengan
melakukan roulette.

Setelah
lepas, Arkhan kemudian mengirim umpan terobosan kepada Rabbani. Sang penyerang
pun berhasil memenangi duel dengan bek Myanmar dan mengakhirinya dengan tendangan
keras ke tiang dekat gawang.

Skor
tersebut bertahan untuk babak pertama. Di babak kedua, Indonesia lumayan
mengendorkan serangannya.

Satu gol
terakhir mampu dicetak oleh Ronaldo Kwateh setelah menerima umpan dari Arkhan.
Gol ini tercipta lewat skema serangan balik yang cepat.

Sayangnya,
hasil ini gagal membuat Indonesia lolos ke babak ke semifinal. Pasalnya, di
pertandingan lain di grup yang sama, Thailand dan Vietnam bermain imbang 1-1.

Hasil
tersebut membuat keduanya menjadi dua tim yang lolos ke semifinal. Indonesia gagal karena kalah head-to-head dari mereka.

Seperti
diketahui, ketika bertanding melawan keduanya, Indonesia hanya mampu meraih
hasil imbang tanpa mencetak gol alias 0-0.