Categories: Formula 1Other Sports

Pirelli Lanjut Jadi Penyuplai Ban Formula 1 Hingga 2027

Foto: Twitter/pirellisport

MSPORTS –
Pirelli akan terus menjadi penyuplai ban bagi Formula 1 hingga 2027, sejak
melakukannya pada 2011.

Tidak hanya
itu, dalam kesepakatan baru ini, Pirelli juga akan ikut menyuplai ban untuk
Formula 2 dan Formula 3.

Pihak F1
menyebut bahwa keputusan untuk kembali memilih perusahaan asal Italia itu
adalah karena kemampuan mereka yang adapatif terhadap perubahan.

Selain itu,
F1 dan Pirelli juga memiliki komitmen yang sama terkait target karbon nol pada
2030.

Usaha
Pirelli untuk mencapai target tersebut adalah dengan mulai menggunakan ban yang
bersertifikat Forest Stewardship Council (FSC) pada 2024.

Sebagai
catatan, Presiden F1, Stefano Domenicali, mengungkapkan bahwa mereka juga
memang sempat menyeleksi Bridgestone sebagai kandidat lain untuk menyuplai ban.

“Sejak
kembali ke olahraga ini pada 2011, Pirelli menjadi rekan yang tidak ternilai,
mendukung Formula 1 melewati generasi baru dari teknologi dan aturan teknis serta
memberikan ban yang membuat balapan fantastis bagi para penggemar kami,” kata Domenicali.

“Komitmen
perusahaan terkait kualitas, inovasi, dan pengetahuan dalam mereka tentang olahraga
kami akan vital untuk tahun-tahun ke depan karena kami yang mendekati aturan
baru pada 2026,” lanjutnya.

“Pekerjaan
Pirelli adalah fokus terhadap keberlanjutan, yang dibuktikan dengan sertifikasi
oleh FSC, akan memastikan kami terus bekerja bersama untuk tujuan Net Zero 2030
kami bersama,” tegas Domenicali.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

23 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

23 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago