Categories: FootballFootball News

Presiden West Ham United Izinkan Declan Rice Tinggalkan Klub

MSPORTS – Declan Rice dipastikan akan meninggalkan West Ham United pada musim panas ini, seperti yang dikatakan oleh presiden the Hammers David Sullivan.

Gelandang Inggris ini baru saja membawa the Hammers juara  Europa Conference League, usai mengalahkan Fiorentina 2-1 di partai final yang berlangsung pada Kamis (8/6) dini hari lalu.

Rice menorehkan gelar Eropa pertama untuk West Ham sejak 58 tahun. Selain itu, klub asal London tersebut juga meraih trofi mayor pertama sejak FA Cup pada 1980.


Sullivan mengakui partai tersebut menjadi yang terakhir bagi West Ham untuk Rice. Meski masih memiliki dua tahun dalam kontraknya, ia mengizinkan pemain berusia 24 tahun itu meninggalkan the Hammers.

“Saya pikir itu harus. Kami berjanji kepadanya bahwa dia bisa pergi,” kata Sullivan kepada talkSPORT.

“Dia menetapkan hatinya untuk pergi dan pada waktunya harus pergi dan kami harus mendapatkan penggantinya.

“Itu bukan sesuatu yang kami inginkan. Kami menawarkan £200.000 per pekan 18 bulan lalu dan dia menolaknya. Anda tidak dapat mempertahankan pemain yang tidak ingin berada di sana.”

“Saya pikir tawaran akan mulai datang (pada hari Kamis). Tiga atau empat klub telah menunjukkan minat tetapi untuk menghormati West Ham, saat kami masih bermain, Anda tidak membuat penawaran untuk pemain.”

Rice merupakan hasil produk akademi West Ham yang dibelanya sejak berumur 14 tahun. Pada umur 20 tahun, ia pertama kali memakai ban kapten pada 2019 lalu.

Lalu sejak pensiunnya legenda klub, Mark Noble, pada akhir musim lalu, Rice dinobatkan menjadi kapten klub.

Berkat performa konsistennya bersama klub dan tim nasional, beberapa klub elit Eropa seperti Arsenal, Bayern Munich, dan Manchester United, berebut tanda tangan gelandang Inggris tersebut.

“Saat ini ada banyak spekulasi tentang masa depan saya,” ujar Rice kepada BT Sport usai partai final tersebut.

“Ada minat dari klub lain tapi pada akhirnya saya masih punya dua tahun tersisa di West Ham.”

“Saya suka klub ini, saya suka bermain untuk klub ini. Belum ada perubahan. Fokus saya adalah bermain untuk West Ham saat ini.”

“Saya kapten klub ini dan saya tidak bisa berbicara banyak tentang tempat ini. Mari kita lihat apa yang terjadi. Kita lihat saja. Siapa yang tahu.”

Rice kini menjadi kapten West Ham ketiga setelah Bobby Moore dan Billy Bonds yang mengangkat trofi kemenangan bagi the Hammers.

Selama berbaju West Ham, Rice total bermain pada 245 laga dan mencetak 13 gol.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Carlos Pena Pastikan Persija Jakarta Akan Bangkit Saat Jumpa Persib Bandung

Persija Jakarta mengincar hasil positif pada lanjutan pekan keenam Liga 1 2024/25, saat mereka berjumpa…

3 jam ago

Profil Duo Fathrah Masum/Nony Krystianti Andilah, Si Cantik dan Berprestasi Andalan Indonesia

Biliar mengalami perkembangan pesat di Indonesia, mulanya olahraga ini hanya diminati para kaum adam. Namun…

4 jam ago

Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Stefano Pioli melakoni debutnya dengan manis, setelah membawa Al Nassr meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Al Ettifaq, dalam…

5 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

12 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

12 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

12 jam ago