MSPORTS –
Hasil mengejutkan terjadi di pekan ke-33 Liga 1 2022/2023, Kamis (6/4/2023).
PSM Makassar yang sudah dipastikan menjadi juara dibantai oleh PSIS Semarang
dengan skor 0-4.
Tampil di kandangnya
sendiri, Stadion Jatidiri, PSIS memulai pesta mereka pada menit 29.
Semua
berawal dari Wawan Febriyanto yang mengirim umpan terobosan cerdik kepada
Fredyan Wahyu. Pemain sayap tersebut lalu melepaskan umpan tarik kepada Septian
David Maulana. Tanpa perlu melakukan kontrol, Septian pun menembak bola dengan
mudah.
Tiga menit
sebelum waktu normal pada babak pertama usai, Bayu Fiqri menggandakan
keunggulan tim yang berjuluk Mahesa Jenar tersebut. Ia menanduk umpan sepak
pojok yang dilepaskan oleh Taisei Marukawa.
Pada menit
60, Hari Nur Yulianto yang baru saja masuk ke lapangan menggantikan Taisei
langsung mencetak gol pada sentuhan pertamanya.
Lagi-lagi,
skema sepak pojok berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh PSIS. Kali ini, Wawan
yang mengeksekusi bola mati tersebut sekaligus mencatatkan assist keduanya.
Hari
menasbihkan diri sebagai super sub dalam laga ini usai mencatatkan brace pada
menit 81. Dirinya menyontek sodoran bola yang dikirimkan oleh Vitinho.
Dengan hasil
ini, PSIS pun naik ke posisi sepuluh dengan 41 poin. Jumlah poin mereka
sebetulnya sama dengan milik Arema FC dan Persik Kediri yang ada di bawahnya.
Namun, PSIS unggul berkat produkitvitas gol. Sementara itu, PSM bertengger di
puncak klasemen dengan 72 poin.
Sebagai
catatan, PSIS menjadi tim ketiga yang mampu mengalahkan PSM pada musim ini,
setelah Madura United dan Persija Jakarta.
Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…
Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…
Semua pemain Serie A akan mengenakan garis merah di pipi mereka selama pertandingan pekan ke-13…
Atalanta sukses melanjutkan tren positif mereka dengan mengukir tujuh kemenangan beruntun, usai menumbangkan Parma dengan…
Barcelona gagal mempertahankan keunggulan, dan dipaksa bermain imbang 2-2, saat bertandang ke markas Celta Vigo pada laga pekan…
Manchester City menjamu Tottenham pada laga pekan ke-12 Premier League 2024/2025 di Stadion Etihad, Minggu (24/11) dini hari WIB. Man…