Raheem Sterling Sebut Kondisinya di Chelsea Jadi Titik Terendah dalam Kariernya

Tio Prasetyon Utomo

May 06, 2023 · 2 min read

Raheem Sterling Sebut Kondisinya di Chelsea Jadi Titik Terendah dalam Kariernya
Football | May 06, 2023
Raheem Sterling Sebut Kondisinya di Chelsea Jadi Titik Terendah dalam Kariernya

MSPORTS – Raheem Sterling mengakui kondisi buruknya di Chelsea pada musim ini merupakan salah satu titik terendah dalam kariernya. Namun pemain asal Inggris ini percaya bisa bangkit dari kondisi sulitnya di Premier League.

Chelsea terakhir kalah 3-1 dari Arsenal yang membuat the Blues kini berada di posisi ke-12 pada klasemen sementara Premier League. Posisi ini merupakan yang terburuk sejak musim 1993-94 lalu meski menghabiskan dana besar dalam bursa transfer, termasuk mendatangkan Sterling dari Manchester City.

Sterling yang menjadi pemain kunci saat meraih 10 gelar juara bersama City, gagal mengulangi performanya bersama the Blues. Pemain berusia 28 tahun ini hanya mencetak tujuh gol dalam 34 penampilan pada musim ini di semua kompetisi.

“Menurut saya pribadi, ini salah satu titik terendah dalam karier saya. Ini mungkin terdengar aneh, tapi ini juga jadi pembelajaran yang bagus,” kata Sterling kepada Sky Sports.

“Sudah sangat mulus dengan banyak kemenangan tapi kadang dalam hidup Anda mengalami penderitaan dan ini sebuah tantangan yang saya nantikan, langsung menghadapinya dan tidak mencoba untuk bersembunyi.”

“Ini hanya akan membuat saya semakin kuat dan tim ini menjadi lebih kuat. Tantangan ini, bukan hanya sepak bola tapi juga dalam hidup, ini krusial bagaimana menghadapi hal ini dan bagaimana kami menghadapnya nanti.”

Pada laga selanjutnya, Chelsea akan menghadapi Bournemouth pada Sabtu (6/5) malam WIB.