Categories: FootballFootball News

Ralf Rangnick: Kami Bukan Favorit Dapatkan Empat Besar

MGOALINDO – Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick, mengatakan timnya bukan favorit untuk mengakhiri musim di empat besar setelah gagal memenangkan laga saat melawan Leicester City. 

Tim Setan Merah ini berada tiga angka di bawah peringkat empat dengan delapan laga tersisa. 

“Ini tidak membantu sama sekali melihat klasemen tiap akhir pekan dan berspekulasi dan mengantisipasi apa yang akan terjadi, berapa poin yang akan kami butuhkan,” kata Rangnick. 

“Kini kami bukan favorit, tentu saja, untuk empat besar.

“Saya bukan cenayang, jadi saya tidak tahu di mana Manchester United berada musim depan. Bagi kami, ini pekerjaan saya, pekerjaan kami, untuk mengakhiri musim setinggi mungkin dan sebaik mungkin.”

United akan bermain melawan Everton pada Sabtu mendatang dan Rangnick mengatakan fokusnya ialah untuk mendapatkan tiga poin. 

“Musim ini belum berkahir. Kami masih memiliki delapan laga lagi dan saya pikir ini saatnya untuk mengambil kesimpulan dan keputusan yang tepat untuk musim depan,” tambahnya. 

“Saat ini tentang bagaimana kami mendapatkan tiga poin dari Everton.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Bhayangkara FC Tak Mau Jemawa Saat Melawan Persikas Subang

Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…

9 jam ago

Jake Paul Menang Angka Telak Lawan Mike Tyson

Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…

9 jam ago

Paul Munster Targetkan Menang Melawan Persija Jakarta

Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…

15 jam ago

Tiga Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia

Tiga pemain Persija Jakarta, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan, masuk daftar panggil…

15 jam ago

Miro Petric Beberkan Kondisi Pemain Persib Bandung

Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric memastikan, kebugaran semua pemain dalam kondisi bagus. Sejauh ini,…

15 jam ago

Skotlandia Tumbangkan 10 Pemain Kroasia di Nations League

Skotlandia yang gigih memperoleh kemenangan pertama mereka di Nations League dan mengakhiri rekor panjang tanpa…

16 jam ago