Raphael Varane Dipastikan Absen Beberapa Pekan Menjelang Partai Man United Kontra Arsenal

Tio Prasetyon Utomo

August 30, 2023 · 3 min read

Raphael Varane Dipastikan Absen Beberapa Pekan Menjelang Partai Man United Kontra Arsenal
Football | August 30, 2023
Raphael Varane Dipastikan Absen Beberapa Pekan Menjelang Partai Man United Kontra Arsenal

MSPORTS – Raphael Varane menambah daftar pemain Manchester United yang cedera usai dipastikan absen selama beberapa pekan pada Rabu (30/8). Bek Prancis berusia 30 tahun tersebut akan menepi pada partai sengit United melawan Arsenal pada akhir pekan ini.

Varane terpaksa ditarik keluar saat turun minum pada laga melawan Nottingham Forest akhir pekan lalu yang berakhir dengan kemenangan United 3-2 meski tertinggal dua gol lebih dulu.

United akan bertamu ke kandang Arsenal di Emirates Stadium pada Minggu (3/9) mendatang. Setelah jeda internasiona, United kembali bertemu lawan berat saat dengan melawan Brighton & Hove Albion.

Dilansir dari BBC Sport, sumber dari menepis dugaan rumor parahnya cedera Varane yang dikabarkan bisa absen hingga enam pekan.

Karier Varane memang banyak terganggu dengan cedera sejak bergabung dari Real Madrid pada 2021 lalu. Sejak itu ia hanya bermain dalam 66 laga dan absen dalam 34 laga karena cedera.

Situasi ini merupakan sebuah pukulan tambahan bagi United yang baru saja kehilangan Mason Mount karena cedera paha yang diderita saat kalah melawan Tottenham Hotspur akhir pekan lalu dan akan absen hingga enam pekan.

Lalu Luke Shaw juga dikabarkan akan absen hingga dua bulan, yang membuat United sedang mencari bek kiri pelapis.

Tyrell Malacia yang menjadi pelapis Shaw sebagai bek kiri, saat ini juga mengalami cedera. Adapun Brandon Williams baru saja dipinjamkan ke Ipswich Town.

Skuad yang ditukangi Erik ten Hag ini hanya menyisakan Diogo Dalot yang biasa mengisi pos di bek kanan. Sementara bek kiri muda Alvaro Fernandez diperkirakan akan hengkang sebagai pemain pinjaman.

Di posisi bek tengah, United masih memiliki eks kapten Harry Maguire, yang dirumorkan akan dipertahankan pada bursa trasfner ini.

Maguire sulit mendapatkan waktu bermain sejak kedatangan Ten Hag pada musim lalu, serta statusnya sebagai kapten tim dicabut.

Namun Ten Hag sulit untuk menjual Maguire karena waktu yang sempit untuk mencari pengganti di sisa bursa transfer yang akan ditutup pada 1 September.