Foto: Instagram/rasmus.hoejlund
MSPORTS –
Rasmus Hojlund dilaporkan akan segera bergabung dengan Manchester United. Peresmian
penyerang berusia 20 tahun itu bahkan disebut akan terjadi pada pekan ini.
Jika benar
terlaksana, maka Hojlund pun akan menjadi pemain Denmark kedua di skud Setan
Merah saat ini, setelah Christian Eriksen.
Menariknya,
Eriksen mengakui bahwa dirinya sempat berbicara dengan pemain Atalanta tersebut
saat membela tim nasional Denmark pada jeda internasional Juni lalu.
“Saya berbicara
dengannya ketika kami di tim nasional terakhir kali. Saya mengatakan banyak hal
bagus (soal Manchester United) dan juga hal-hal buruk. Namun, pada akhirnya,
ini soal apa yang terjadi,” ungkapnya dikutip Eurosport.
“Dia adalah
seorang pemain nomor sembilan yang kuat. Dia sangat berkembang sejak tahun lalu
ketika saya melihatnya untuk pertama kali di tim nasional,” ujar gelandang
berusia 32 tahun itu.
“Dia adalah
sosok yang baik, pemain yang sangat bagus,” pungkas Eriksen.
Hojlund
memang debut di timnas Denmark pada September tahun lalu. Hingga kini, ia telah
mencatatkan 6 caps dengan 6 gol.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…
Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…
Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…
Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…
Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…