Categories: FootballFootball News

Real Madrid Patok Harga untuk Dani Ceballos

MSPORTS – Meski pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menyatakan tidak akan ada lagi pemain baru yang akan datang, bukan berarti aktivitas transfer Los Blancos sudah usai.

Madrid mungkin masih akan disibukkan dengan beberapa pemainnya yang akan keluar pada bursa transfer ini. Salah satunya adalah Dani Ceballos.

Masa depan Ceballos di Madrid masih tak menentu. Meski Ancelotti ingin mempertahankannya, Ceballos ingin hengkang untuk mendapatkan waktu bermain lebih banyak guna memastikan tempat di tim nasional Spanyol di Piala Dunia mendatang.

Ancelotti sudah berjanji akan memberikan waktu bermain lebih banyak kepada Ceballos. Namun Piala Dunia Qatar yang akan diadakan pada November mendatang kian mendekat, dan lini tengah Madrid yang dipenuhi para pemain berbakat, sepertinya sulit bagi Ancelotti untuk memberikan waktu bermain yang Ceballos inginkan.

Untuk menembus tim nasional Spanyol yang akan berlaga di Piala Dunia, Ceballos perlu menjadi pemain utama di sebuah tim. Saat ini ia dikaitkan dengan tim yang dibelanya pada awal kariernya, Real Betis.

Namun Betis enggan mengeluarkan dana untuk mendatangkan pemain berusia 25 tahun ini. Menurut Mundo Deportivo, Real Madrid mematok harga Ceballos sebesar 10 juta euro (Rp151 miliar).

Jika Betis tetap enggan untuk membawanya hingga ditutupnya bursa transfer, Ceballos terpaksa tinggal di Madrid.

Ceballos yang dibeli Madrid pada 2017 lalu, sudah tampil sebanyak 74 kali dan mencetak lima gol. Ia sempat dipinjamkan ke Arsenal selama dua musim dan tampil 77 kali serta mencetak dua gol.


Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Laga Lawan Arab Saudi Jadi Penentu Nasib Shin Tae-yong, Erick Thohir Angkat Bicara

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, angkat bicara mengenai nasib pelatih Shin Tae-yong apakah akan ditentukan…

18 menit ago

Eliano Reijnders Tabah usai Dicoret Shin Tae-yong

Eliano Reijnders secara beruntun tidak masuk dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia pada lanjutan Grup…

1 jam ago

Kevin Diks Tidak Ikut Latihan Timnas Indonesia, Peluang Tampil Lawan Arab Saudi Kecil

Kevin Diks tidak mengikuti latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024).…

3 jam ago

Budiharjo Thalid Sebut Persikabo 1973 Sudah Berikan Perlawanan Maksimal

Persikabo 1973 harus mengakui keunggulan tuan rumah Persiraja Banda Aceh dengan skor 3-1, dalam lanjutan…

6 jam ago

Bungkam Hungaria 4-0, Belanda Amankan Tiket Perempat-final

Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…

14 jam ago

Segel Juara Grup, Jerman Sikat Habis Bosnia dan Herzegovina 7-0!

Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…

15 jam ago