Categories: FootballFootball News

Resmi! Lisandro Martinez Teken Kontrak Lima Tahun Bersama Manchester United

MSPORTS – Manchester United telah memperkokoh lini pertahanannya dengan mengumumkan pembelian Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam, Rabu (27/7) malam WIB.

Menurut Sky Sports, Setan Merah setuju untuk merogoh kocek sebesar 57 juta euro (Rp863 miliar) untuk datangkan pemain berusia 25 tahun tersebut.

Pelatih anyar United, Erik ten Hag, akan reuni dengan Martinez yang ia datangkan pada 2019 lalu saat masih menjadi pelatih Ajax.

Pemain asal Argentina ini meneken kontrak berdurasi lima tahun di Old Trafford, dengan opsi perpanjangan selama satu tahun. Artinya ia kemungkinan akan bermain hingga berumur 30 tahun.

“Sebuah kehormatan untuk bergabung dengan klub hebat ini. Saya telah bekerja keras untuk mencapai momen ini, karena sekarang saya di sini, saya akan lebih bekerja keras lagi,” kata Martinez, dikutip dari situs resmi klub.

“Saya beruntung menjadi bagian dari tim sukses dalam karier saya dan itu yang ingin saya lanjutkan di Manchester United. Akan ada banyak kerja keras untuk mencapai momen ini, tapi saya sangat yakin, di bawah pelatih ini, dan bersama rekan baru saya, kami bisa melakukannya,” lanjutnya.

“Saya ingin berterima kasih kepada Ajax dan penggemar atas dukungan yang mereka berikan kepada saya. Saya telah menjalani waktu yang luar biasa di sana tapi merasa ini momen yang tepat untuk menguji diri saya di lingkungan baru. Sekarang saya di klub yang sempurna untuk melakukannya.”

United cukup sibuk dalam bursa transfer ini. Mereka telah mendatangkan Tyrell Malacia dan Christian Eriksen. Sementara itu mereka masih berupaya memboyong Frenkie de Jong dari Barcelona

Setan merah sebenarnya mendapatkan saingan dalam proses memboyong Martinez. Arsenal yang lebih dulu dikabarkan tertarik dengan Martinez, akhirnya mundur karena Martinez memilih United.

The Gunners lalu beralih kepada pemain Manchester City, Oleksandr Zinchenko, yang dinilai memiliki karakter mirip dengan Martinez. Seorang pemain yang serba bisa dan bisa menempati beberapa posisi di lapangan

“Lisandro adalah pemain yang luar biasa yang akan membawa kualitas dan pengalaman yang lebih jauh ke skuad Erik (ten Hag),” kata direktur sepak bola United, John Murtough.

“Kami senang dia telah memilih bergabung ke Manchester United dan kami menantikannya berkembang lebih jauh dan membantu tim meraih kesuksesan yang kami tuju.”

Bersama Ajax, Martinez telah tampil sebanyak 120 kali dan mencetak enam gol. Ia juga memenangkan dua titel Eredivisie dan satu KNVB Cup.

Sedangkan bersama timnas Argentina, ia telah bermain 7 kali serta termasuk dalam skuad yang memenangkan Copa America pada 2021 lalu.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Dua Pemain Ini Bikin Simone Inzaghi Terkesan Saat Inter Menang Besar di Liga Champions

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi mengaku terkesan dengan penampilan dua penyerangnya, Mehdi Taremi dan Marko…

4 jam ago

Raphinha Bangga dengan Respons Barcelona Saat Bangkit Penuh Gaya di Liga Champions

Pemain sayap Raphinha meyakini Barcelona pasti bangga dengan respons mereka, setelah bangkit dari kekalahan pada…

5 jam ago

Kemenangan Telak Manchester City atas Slovan Bratislava Bikin Pep Guardiola Bahagia

Raksasa Liga Primer Inggris Manchester City meraih kemenangan besar 4-0, saat berlaga di markas tim asal…

5 jam ago

Sikat PSG, Bos Arsenal Mikel Arteta Sanjung Habis Kai Havertz

Bos Arsenal Mikel Arteta melayangkan pujijan terhadap penyerang andalannya, Kai Havertz, sebagai peman "luar biasa"…

6 jam ago

‘Di Bawah Standar’ – Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique Akui Keunggulan Arsenal

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique mengakui keunggulan Arsenal, saat kalah 2-0, matchday kedua fase liga…

7 jam ago

Bukayo Saka Sesumbar Arsenal Bakal Juara di Tahun Ini

Penyerang Arsenal Bukayo Saka mengatakan "tahun ini" The Gunners akan mengakhiri penantian 21 tahun mereka…

8 jam ago