Categories: FootballLiga 1

Rizky Dwi Febrianto Siapkan Mental Jelang Menghadapi Madura United

Bermain di fase gugur pada sebuh pertandingan, kematangan taktik dan strategi bukanlah hal utama. Sebab kedua faktor tersebut harus didukung fisik yang prima dan lebih penting adalah mental bertanding.

Sebab jika mental tak siap, maka laga yang harusnya bisa dijalani dengan baik bisa berakhir dengan kekecewaan.

Saat ini armada Borneo FC terus dimatangkan dari sisi fisik dan mental, jelang leg pertama semifinal Championship Series menghadapi Madura United.

Rizky Dwi Febrianto, salah satu bek Pesut Etam mengaku jika kondisi dirinya dan tim sudah sangat siap menghadapi pertandingan nanti.

“Secara fisik dan mental kami sudah siap menghadapi pertandingan nanti. Semoga kami bisa meraih hasil maksimal di pertandingan nanti,” kata Rizky.

Dikatakan pemain Arema FC musim lalu tersebut, saat ini Pieter Huistra terus mengasah kemampuan tim agar bisa peak performance saat pertandingan di Chmpionship Series. 

“Sekarang kami harus konsentrasi dan fokus. Semua pemain dalam tim ingin memberikan hasil terbaik, tentu saja menjadi juara untuk Samarinda,” terangnya lagi.

Disinggung mengenai pertandingan lawan Madura United, pemain yang bisa bermai  di bek kiri dan kanan tersebut mengaku, hal terpenting di leg pertama nanti adalah bisa mencuri angka. Selanjutnya di leg kedua yang dimainkan di Stadion Batakan, Borneo FC akan habis-habisan memenangkan pertandingan. 

“Semoga hasil latihan dan kerja keras kami selama ini bisa membuahkan gelar kedua, setelah kami mendapatkannya di kompetisi reguler,” pungkas Rizky. 

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Egy Maulana Bawa Dewa United Bungkam Bali United

Dewa United berhasil mengamankan tiga angka penting, setelah Bali United dengan skor tipis 1-0, dalam…

1 jam ago

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

1 hari ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago