Categories: FootballFootball News

Robert Lewandowski Sindir Taktik Xavi Hernandez yang Kurang Berani Menyerang

Foto: X/@FCBarcelona

MSPORTS –
Robert Lewandowski mengeluarkan sebuah pernyataan yang bisa menjadi semacam
kritik untuk sang pelatih Xavi Hernandez.

Menurut pemain
asal Polandia tersebut, dalam beberapa pertandingan terakhir, Barcelona dinilai
kurang bermain menyerang.

Dampaknya,
ujung tombak yang kini berusia 35 tahun tersebut pun merasa kurang mendapat
pelayanan dan peluang untuk mencetak gol.

Sebagai catatan,
Barcelona telah bermain tiga kali pada 2023/2024. Mereka mencetak enam gol dan
hanya satu saja yang berasal dari Lewandowski.

“Kami
adalah Barca. Kami tidak hanya diharapkan untuk menang tetapi juga memainkan
sepak bola yang indah. Belakangan, itu tidak seperti yang seharusnya,”
ungkapnya kepada Mundo Deportivo dikutip Daily Mail.

“Kami
berusaha untuk menciptakan lebih banyak peluang di dalam pertandingan. Ketika Ferran (Torres) atau Ansu (Fati) masuk, dua pemain yang maju ke depan, kami
menciptakan lebih banyak peluang,” ujarnya.

“Terkadang,
kami tidak bermain dengan pemain menyerang yang cukup. Saya tidak mendapat
dukungan. Jadi, saya mencari solusi terbaik untuk tim,” tegasnya.

“Dalam dua
pertandingan terakhir, saya tidak banyak mendapat peluang, saya tidak banyak mendapat
bola. Jadi, terkadang, saya harus menciptakan peluang sendiri,” pungkasnya.

Jika
melihat daftar pemain Barca yang tampil sejak awal di tiga pertandingan
tersebut, penilaian Lewandowski tersebut memang cukup masuk akal.

Di laga
perdana melawan Getafe, selain Lewandowski, hanya ada Raphinha yang masuk ke
dalam kategori penyerang. Sayangnya, pemain sayap asal Brasil tersebut menerima
kartu merah.

Dampaknya,
di dua laga berikutnya, Xavi pun memainkan Lamine Yamal untuk mengisi posisi
tersebut.

Selebihnya,
Xavi kerap memasang pemain yang bertipe gelandang di lini depan, seperti Gavi,
Pedri, atau Ilkay Gundogan.

Dua nama
yang disebutkan oleh Lewandowski, Ferran Torres dan Ansu Fati, memang selalu
bermain sebagai pengganti di tiga laga tersebut.

Untuk Torres, ia tidak bermain di laga pertama yang berakhir dengan skor 0-0. Namun,
saat melawan Cadiz dan Villarreal yang berakhir dengan kemenangan (2-0 &
4-3), ia selalu menyumbang gol.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

‘Bikin’ Eric Garcia Kena Kartu Merah, Ini Penjelasan Bintang Barcelona Marc-Andre Ter Stegen

Kapten Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, menjadi sorotan karena keputusan yang salah saat mereka menghadapi AS…

2 menit ago

Sikat Arema FC, PSS Sleman Raih Kemenangan Perdana Di Liga 1

PSS Sleman meraih kemenangan meyakinkan atas Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2024/25, Jumat (20/9)…

1 jam ago

Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Ke Empat Peringkat!

Timnas Indonesia mengalami kenaikan peringkat di ranking FIFA terbaru yang dirilis, Kamis (19/9). Keberhasil tersebut…

1 jam ago

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Geek Fam Hadapi Dewa United Esports, Bigetron Alpha Tantang Tim Liquid ID

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

4 jam ago

Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut: Jawa Barat Masih Ungguli DKI Jakarta Di Puncak

Kotingen Jawa Barat berhasil merebut posisi puncak klasemen perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024 dari…

5 jam ago

Ultras AS Roma Lakukan Protes Setelah Daniele De Rossi Dipecat

Ultras AS Roma telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar protes terhadap keputusan pemecatan pelatih Daniele…

6 jam ago