Foto: Twitter/ManCity
MSPORTS – Gelandang Manchester
City, Rodri, mengaku bahwa dirinya cukup khawatir soal fenomena banyaknya
pemain bintang yang hijrah ke Liga Arab Saudi.
Pemain asal Spanyol
tersebut menyebut bahwa awalnya dirinya memang tidak terlalu peduli karena
hanya para pemain uzur saja yang pergi ke kompetisi tersebut.
Namun, nyatanya,
terdapat beberapa talenta muda yang juga terpikat, seperti Gabri Veiga (21 tahun), Ruben Neves (26 tahun), atau Sergej Milinkovic-Savic (28 tahun).
Oleh karenanya, Rodri
yang kini berusia 27 tahun tersebut pun meminta agar para pemangku kebijakan
mengambil tindakan untuk menghentikan situasi ini.
“Para pemain
memutuskan untuk pergi ke liga ini dan itu sepenuhnya bisa dipahami karena
jumlah uang yang mereka tawarkan,” ungkapnya dikutip Eurosport.
“Tentu, kami sebagai
orang Eropa, tidak menyukainya. Saya membayangkan bahwa kita harus mengontrol
perpindahan para pemain bertalenta,” lanjutnya.
“Awalnya, tampaknya
hanya para pemain veteran yang berada di akhir karier saja yang pergi. Namun,
yang kita lihat ternyata tidak. Ada beberapa pemain di usia saya atau pemain
muda yang memilih pergi ke sana,” tegasnya.
“Itu adalah keputusan
yang bisa dihormati. Namun, orang-orang yang mengambil keputusan harus
mengontrol situasi ini,” pungkas Rodri.
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…