Ronald Araujo Cedera Bareng Uruguay, Barcelona Akan Dapat Ganti Rugi Dari FIFA
MSPORTS – Barcelona telah mengonfirmasi bahwa salah satu
beknya, Ronald Araujo, mengalami fraktur avulsi pada tendon aduktor longus di
paha kanannya.
Cedera tersebut didapat saat pemain berusia 23 tahun
tersebut membela negaranya, Uruguay, melawan Iran pada Jumat (23/9/2022) lalu. Araujo
harus ditarik keluar saat pertandingan baru berjalan lima menit saja.
Kabarnya, kondisi ini mengharuskannya menepi selama enam
hingga tujuh pekan. Rumor pun berkembang bahwa dirinya sebetulnya harus
dioperasi tetapi menolak melakukannya agar tetap bisa bermain di Piala Dunia Qatar
2022.
Terlepas dari itu, menurut Mundo Deportivo, FIFA disebutkan
siap memberikan ganti rugi kepada Barcelona karena situasi ini.
Pasalnya, terdapat salah satu aturan dalam FIFA bahwa jika
seorang pemain mengalami cedera lebih dari 28 hari akibat tampil bersama
negara, maka klub akan mendapatkan biaya kompensasi.
Barca pun disebutkan akan mendapatkan dana sekitar 20,548
euro setelah 21 Oktober nanti yang merupakan waktu yang sesuai dengan peraturan
di atas.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.