Categories: FootballLiga Europa

Ryan Gravenberch Puji Mentalitas Liverpool Pasca Menang Comeback atas LASK

MSPORTS – Bintang baru Liverpool Ryan Gravenberch memuji mentalitas timnya yang menang comeback 3-1 atas LASK di partai Grup E Europa League, Kamis (21/9).

Skuad asuhan Jurgen Klopp ini kembali harus bangkit dari ketertinggalan untuk keempat kalinya pada musim ini, setelah harus membalikkan kedudukan saat melawan Bournemouth, Newcastle United, dan Wolverhampton Wanderers di Premier League.

“Ya, tentu saja. Kami tidak memulai dengan baik, tapi kami punya mentalitas dan kami membalikkan keadaannya lagi, jadi saya sangat senang dengan pertandingan ini,” kata Gravenberch, dikutip dari situs resmi Liverpool.

“Bagi saya sendiri, itu bagus tapi terkadang juga ceroboh, jadi saya harus memperbaikinya dan sisanya baik-baik saja.”

Liverpool yang memainkan pemain lapis dua, tertinggal lebih dulu melawan wakil Austria tersebut melalui gol Florian Flecker pada menit ke-14.

The Reds yang datang sebagai tim tamu lalu bangkit dan menyamakan kedudukan di babak kedua lewat gol penalti Darwin Nunez, sebelum Luis Diaz dan Mohamed Salah membalikkan kedudukan.

Gravenberch juga berperan penting saat memberikan umpan silang yang menjadi asis untuk gol Diaz yang menjadikan skor 2-1.

“Saya melihat ruang di belakang dan saya melihat Harvey [Elliott] mendapatkan bola dan dia memberikannya kepada saya, dan saya melihat Lucho (Diaz) di sudut, jadi itu adalah umpan silang yang bagus dan dia menyelesaikannya dengan baik,” lanjut Gravenberch.

Gravenberch yang merupakan lulusan akademi Ajax, sempat bermain bersama Bayern Munich pada musim 2022-23, sebelum diboyong Liverpool seharga 40 juta euro.

Gelandang Belanda berusia 21 tahun ini mengungkapkan jika ada perbedaan bermain dengan Klopp dibandingkan dengan pelatih sebelumnya.


“Sebenarnya tidak ada. Kemarin setelah latihan dia mendatangi saya dan berkata kepada saya [untuk] merasa bebas,” sambungnya.

“Anda tahu, Anda dapat melakukan apa pun yang Anda inginkan, tentu saja Anda harus melakukan tugas Anda, tetapi dia hanya mengatakan jangan ragu dan tunjukkan diri Anda dan Ryan yang sebenarnya.”

Liverpool saat ini berada di puncak Grup E, dengan LASK yang berada di posisi juru kunci. Sementara  Toulouse dan USG berada di posisi dua dan tiga setelah hasil imbang.

Selanjutnya Liverpool akan menjamu West Ham United pada lanjutkan laga Premier League pada Minggu (24/9), sebelum menghadapi Leicester City empat hari kemudian di EFL Cup.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Persikabo 1973 Pasang Target Curi Poin dari Markas Sriwijaya FC

Persikabo 1973 mematok target bisa mencuri poin, kala bersua Sriwijaya FC, dalam lanjutan Pegadaian Liga…

2 jam ago

Johor Darul Ta’zim Rekrut Eks Real Madrid & Paris Saint-Germain Jese Rodriguez

Raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim, resmi merekrut mantan pemain Real Madrid dan Paris Saint-Germain, Jese…

9 jam ago

Cristiano Ronaldo Cetak Gol Lagi, Al-Nassr Permak Al-Orobah 3-0

Cristiano Ronaldo tampaknya tidak akan berhenti mencetak gol. Megabintang Portugal tersebut membantu Al-Nassr meraih kemenangan…

9 jam ago

Mateo Kovacic Borong Dua Gol, Manchester City Hajar Fulham Di Liga Primer

Mateo Kovacic membintangi Manchester City saat menumbangkan perlawanan Fulham pada pekan ketujuh Liga Primer 2024/25,…

10 jam ago

Libas Southampton, Arsenal Perketat Papan Atas Liga Primer

Arsenal berhasil meraih kemenangan saat menjamu Southampton pada pekan ketujuh Liga Primer 2024/25, Sabtu (5/10)…

10 jam ago

Borussia Dortmund Menyerah Di Tangan Union Berlin

Borussia Dortmund terpaksa pulang dengan kepala tunduk setelah tumbang di markas Union Berlin pada pekan…

10 jam ago