Categories: FootballFootball News

Saga Transfer Jordan Henderson ke Ajax Amsterdam: Lebih Pilih Tim Pesakitan Eropa daripada Kaya Raya di Arab Saudi

Jordan Henderson akhirnya resmi berseragam Ajax Amsterdam setelah diumumkan klub pada Kamis (18/1) waktu setempat.

Setelah melalui berbagai drama, saga transfer Jordan Henderson akhirnya berujung bahagia bagi sang pemain. Dilansir dari laman resmi Ajax, pemain asal Inggris itu menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun, atau hingga musim panas 2026.

Sebelum bergabung bersama Ajax, Henderson mengalami masa-masa sulit di klub Saudi Pro League, Al Ettifaq. Mantan kapten Liverpool itu tergiur dengan nominal gaji yang ditawarkan, sehingga bergabung di bursa transfer musim panas lalu dengan nilai transfer 12 juta poundsterling.

Belum sampai semusim di Arab Saudi, banyak isu-isu mengenai rasa tidak betah yang dialami Henderson dan keluarganya di timur tengah. Akhirnya, ia pun ingin kembali merumput ke Eropa.

Di tengah momen ini, Ajax berhasil membuka celah untuk merekrut Henderson. Sang pemain sendiri sangat ingin hijrah ke Belanda, meski Ajax kini sedang terpuruk di Eredivisie. Raksasa Liga Belanda itu kini jauh dari gelar juara, bahkan terlempar dari zona Liga Champions karena hanya berada di peringkat ke-5 klasemen sementara

Namun, kepindahan Henderson ke Ajax tidak berlangsung mulus. Seminggu sebelumnya, Al Ettifaq mengaku tidak berniat melepas Henderson. Akan tetapi, negosiasi alot antara Al Ettifaq dan Ajax berakhir bahagia bagi gelandang yang dikenal pekerja keras di lapangan itu.

Kisah perjalanan karier Henderson mungkin jadi pelajaran bagi kita semua bahwa tidak semua kebahagiaan dapat dibeli dengan uang.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

13 jam ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

14 jam ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

15 jam ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

15 jam ago

Talenta Muda Real Madrid: Lima Pemain Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions

Real Madrid dikenal sebagai klub yang melahirkan banyak talenta muda berbakat. Di ajang Liga Champions,…

15 jam ago

Persebaya Surabaya Berambisi Kalahkan PSBS Biak

Persebaya Surabaya sedang menikmati tren positif yang berada di posisi ke-2 klasemen sementara Liga 1…

15 jam ago