Categories: FootballFootball News

Samuel Eto’o Tendang Pria Hingga Jatuh Pasca Laga Brazil vs Korsel

MSPORTS – Mantan legenda Barcelona dan Inter Milan, Samuel Eto’o, terlibat pertengkaran dengan seorang fans di Piala Dunia Qatar. Hal ini terjadi di luar Stadium 974 pasca Brazil menang 4-1 atas Korea Selatan, Selasa (6/12) dini hari lalu.

Eto’o yang kini menjabat sebagai kepala Federasi Sepak Bola Kamerun, terlihat sedang melayani fans yang ingin berfoto bersama. Situasi ini terekam oleh akun twitter La Opinion, koran berbahasa Spanyol asal Los Angeles, Amerika Serikat.

Namun Eto’o terlihat marah dengan seseorang yang ada di dekatnya dan mencoba menyerang fans tersebut.

Beberapa orang di sekitarnya mencoba melerai kedua belah pihak, namun Eto’o mampu keluar dari penjagaan orang sekitar dan berhasil menendang fans tersebut dengan lututnya hingga terjatuh.

Eto’o yang kini berusia 41 tahun, menikmati puncak kariernya saat membela Barcelona dan Inter Milan, sebelum pensiun pada 2019 lalu.

Ia berhasil meraih tiga titel La Liga, satu Scudetto, dan tiga titel Champions League.

Sementara itu bersama timnas Kamerun, ia berhasil menjuarai Piala Afrika pada 2000 dan 2002, serta meraih emas Olimpiade 2000.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17: Indonesia Babat Habis Mariana Utara 10-0

Timnas Indonesia U-17 menunjukkan ketajamannya saat melawan Kepulauan Mariana Utara U-17, dengan meraih kemenangan telak 10-0,…

60 menit ago

PERBASI Panggil 18 Pemain untuk Tatap Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

PP PERBASI mulai persiapkan tim untuk menghadapi lanjutan Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 dengan memanggil…

11 jam ago

Permintaan Erick Thohir ke Shin Tae-yong Hadapi Persaingan Sengit ke Piala Dunia 2026

Babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C Zona Asia telah memakan korban dua pelatih.…

12 jam ago

Hasil Liga 1 – Egy Maulana Hattrick, Dewa United Hajar Semen Padang

Dewa United sukses menghajar Semen Padang FC pada pekan kesembilan Liga 1 2024/2025 di Stadion…

12 jam ago

Rentan Teror dari Fan Timnas Indonesia, PSSI Ultimatum AFC Jangan Kirim Wasit yang Tidak Netral

Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengingatkan kepada AFC jangan sampai menugaskan wasit yang tidak netral untuk…

13 jam ago

Sesumbar Permohonan Bahrain Ditolak, PSSI: FIFA Tidak Bisa Diintervensi Pihak Manapun

PSSI sesumbar bahwa permohonan federasi sepak bola Bahrain (BFA) yang ingin laga lanjutan Grup C…

14 jam ago