MSPORTS – Klub asal Belgia, Club Brugge, resmi menunjuk mantan pelatih Fulham dan AFC Bournemouth, Scott Parker, pada Sabtu (31/12) malam WIB.
Parker sebelumnya dipecat tim promosi Premier League Bournemouth pasca kalah memalukan dengan skor 9-0 dari Liverpool, serta kekalahan besar lainnya melawan Manchester City (0-4) dan Arsenal (0-3).
Hal ini membuat Parker akan memimpin timnya di babak 16 besar Champions League musim ini pada Februari mendatang melawan Benfica.
Sedangkan ia akan melawan pemuncak klasemen liga Belgia, Genk, di laga perdananya melatih di Club Brugge.
Club Brugge tampil apik di babak grup Champions League musim ini dan berhasil lolos ke babak grup untuk pertama kalinya di format kompetisi saat ini.
Namun performa juara liga utama Belgia tiga musim terakhir ini menurun di kompetisi domestik. Mereka gagal meraih kemenangan di empat laga terakhir, termasuk kalah atas KAA Gent di liga dan kalah dari St Truiden di Belgian Cup.
Hal inilah yang membuat Club Brugge memecat pelatih sebelumnya, Carl Hoefkens, pada Rabu (28/12) lalu. Pemecatan ini merupakan hal yang mengejutkan karena Hoefkens lah yang berhasil membawa Brugge ke babak 16 besar Champions League.
Hoefkens ditunjuk sebagai pelatih Club Brugge pada Mei lalu menggantikan Alfred Schreuder yang pindah ke Ajax. Sebelumnya Hoefkens merupakan pelatih tim junior klub, ia kemudian menjadi asisten pelatih pada 2019 hingga 2022, saat Club Brugge menjadi juara liga tiga kali beruntun.
Sebagai pemain, ia sempat bermain di Inggris selama empat musim saat bersama Stoke City dan West Bromwich Albion. Serta membela Club Brugge selama empat musim pada 2009–2013, sebelum pensiun pada 2016 lalu.
Pembalap Selandia Baru Liam Lawson akan membalap untuk Red Bull bersama juara dunia Max Verstappen…
Penemuan kotoran tikus di stadion Old Trafford Manchester United telah menyebabkan inspektur menurunkan peringkat kebersihan…
Manajer Arsenal Mikel Arteta mengatakan pemain sayap Bukayo Saka akan absen "berminggu-minggu" karena cedera hamstring.…
Manajer Manchester United Ruben Amorim mempertanyakan "pilihan" orang-orang yang dekat dengan penyerang Marcus Rashford. Rashford,…
Tottenham "kekurangan di beberapa area" dan "perlu memperkuat" selama jendela transfer Januari, kata manajer Ange…
Klub papan bawah La Liga, Valencia, telah melakukan pendekatan resmi kepada pelatih kepala West Bromwich…