Australia akan bertanding melawan Timnas Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023 pada Minggu (28/1) mendatang. Pelatih Socceroos, Graham Arnold, menyatakan bahwa tantangan mengalahkan Indonesia tidak akan mudah. Menurut Arnold, tim dari Asia Tenggara tersebut memiliki pertahanan yang sulit ditembus.
“Banyak sekali wajah-wajah baru di timnas Indonesia dan banyak pula yang asing, beberapa orang Spanyol pernah bermain untuk mereka. Namun pada akhirnya, begitulah Asia berkembang dan turnamen Asia semakin sulit,” kata Arnold dalam konferensi pers pra-pertandingan.
“Melawan Indonesia bukanlah pertarungan David vs Goliath, ini adalah dua tim yang akan tampil dan memberikan yang terbaik. Mereka telah menunjukkan di kompetisi ini sejauh ini betapa kuatnya mereka melawan Jepang dan Irak, dan tentu saja dengan kemenangan mereka atas Vietnam,” sambungnya.
Meskipun tim yang dilatih Arnold telah menunjukkan performa yang baik untuk mencapai babak 16 besar, masih ada kekhawatiran tentang kurangnya efektivitas dalam mencetak gol.
“Itu karena kami sudah move on dengan pemain [sebelumnya]. Kami hanya punya 12 pemain di sini yang pernah tampil di Piala Dunia. Ada yang pensiun, ada yang cedera, ada yang move on,” sambung Arnold.
Arnold menyatakan perlunya regenerasi skuad secara terus-menerus. Baginya, tanpa perubahan, tidak akan ada kemajuan. Dia menegaskan bahwa mereka tidak bisa hanya berdiam diri dan mengandalkan kehadiran para pemain tanpa melakukan tindakan.
Kapten Madura United Lulinha memandang, timnya telah bermain baik, mengontrol pertandingan, serta menciptakan banyak peluang.…
Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, bersyukur ia dan kolega mampu melewati pekan ke-10…
Persija Jakarta sukses melanjutkan tren positif di pekan ke-10 Liga 1 2024/2025. Macan Kemayoran menang…
Persib Bandung meraih kemenangan pertama di AFC Champions League Two 2024/2025 dengan menundukkan Lion City…
Persib Bandung meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Lion City Sailors pada pertandingan keempat Grup F…
Kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Champions, Kamis (7/11) dini hari WIB, membuat…