Seluruh Bos Tim F1 Sepakat Untuk Lanjutkan Balapan

Tio Prasetyon Utomo

March 26, 2022 · 2 min read

Seluruh Bos Tim F1 Sepakat Untuk Lanjutkan Balapan
Other Sports | March 26, 2022
Seluruh Tim F1 Sepakat Untuk Lanjutkan Balapan

MGOALINDO – Pihak Formula 1 telah memutuskan untuk melanjutkan jadwal GP Arab Saudi sesuai jadwal setelah otoritas lokal menjamin keamanan di lokasi balapan yang diadakan di Jeddah. 

Serangan rudal terjadi di fasilitas minyak di dekta sirkuit Jeddah pada Jumat (25/3) waktu setempat. Serangan ini terjadi sepekan setelah kejadian serupa terjadi di Arab Saudi yang membuat tim Formula 1 mengkhawatirkan keamanan di lokasi balapan.

Pihak F1 dan FIA telah diberi jaminan oleh otoritas lokal bahwa lokasi balapan akan aman. 

Berbicara kepada media selepas pertemuan tersebut, CEO Formula 1, Stefano Domenicali memastikan F1 serius soal masalah keamanan di lokasi dan telah mendapatkan jaminan tentang keamanan di sekitar lokasi. 

“Kami telah menerima jaminan penuh, untuk negara, keamanan yang utama, apapun situasinya, kemanan harus menjadi jaminan,” katanya.

Para bos tim F1 juga menunjukkan dukungan mereka terhadap keputusan F1 untuk melanjutkan balapan sesuai jadwal. Walaupun mereka memberikan indikasi bahwa ada beberapa pembalap yang tidak nyaman dengan keputusan ini. 

Bos Mercedes, Toto Wolff, mengatakan, “ini pertemuan yang bagus. Para pembalap akan berbicara sekarang di rapat pembalap dan kami, para tim bos, telah diberikan kepastian kalau kami akan aman di sini. 

“Ini mungkin tempat paling aman di Arab Saudi saat ini. Ini lah kenapa kita akan balapan”

Ketika ditanya apakah semuanya sepakat untuk melanjutkan balapan, Wolff mengatakan, “di antara tim bos, iya.”

Sedangkan, bos tim Red Bull, Christian Horner, mengatakan, “saya pikir olahraga ini harus bertahan bersama. Semua aksi terorisme tidak bisa dimaafkan dan olahraga tidak seharusnya kalah – situasi seperti ini sama sekali tidak bisa diterima. 

“Stefano dan presiden telah mengatasinya, di sana telah ada jaminan dari penyelenggara dan kita akan balapan.”