Semakin Dekat dengan Gelar Juara, Alvaro Bautista Fokus untuk Dua Balapan Tersisa

Foto: Twitter/ducaticorse

MSPORTS –
Alvaro Bautista berada di posisi terdepan untuk meraih gelar juara World SuperBike
(WSBK) 2023. Pembalap Arubat.it Racing-Ducati itu kini memimpin klasemen dengan
504 poin.

Bautista
hanya unggul 47 angka saja dari Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha Prometeon
WorldSBK). Namun, dengan dua balapan tersisa, peluang lebih besar memang
mengarah kepadanya.

Terlebih,
keyakinan tersebut semakin besar jika melihat performa yang ia tampilkan di
seri Aragon pada akhir pekan lalu.

Di sesi
Race 1, pembalap berusia 38 tahun tersebut melakukan blunder dengan terjatuh dan
gagal menyelesaikan balapan.

Namun, di Superpole
Race dan Race 2 pada hari Minggu (24/9), ia menyapu bersih kedua sesi tersebut
dengan kemenangan.

Bautista yang merupakan juara WSBK pada tahun lalu berjanji
bahwa dirinya akan berusaha keras untuk fokus di dua balapan serta tidak
melakukan kesalahan lagi.

“Saya sangat
senang bisa meraih dua kemenangan pada hari Minggu. Sejak Misano, saya belum
pernah memenangkan dua balapan pada hari Minggu,” ungkapnya.

“Saya
senang, terutama pada hari ini karena saya bisa bangkit dari hari kemarin. Kami
memulai dari nol. Saya senang melakukan yang terbaik,” ujarnya.

“Kami harus
terus berjuang. Kami tidak boleh membuat kesalahan lagi. Pada akhir pekan ini,
saya belajar bahkan dengan lintasan yang sesuai dengan saya dan motor, anda
tidak boleh percaya 100 persen,” ujarnya.

“Di
balapan, semuanya mungkin dan bisa terjadi. Saya pikir, kami perlu lebih rendah
hati dan tetap fokus serta tidak bersantai,” pungkasnya.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Ferrari Tidak Khawatir dengan Performa Lewis Hamilton

Kepala tim Ferrari Frederic Vasseur mengatakan dia "tidak khawatir" tentang perjuangan Lewis Hamilton di musim…

6 jam ago

Tradisi Sederhana Miro Petric Nikmati Hari Raya Natal

Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric punya tradisi sederhana dalam merayakan Natal bersama keluarga. Tradisi…

6 jam ago

Persib Bandung Dapat Dua Tambahan Kekuatan ke Solo

Persib Bandung mendapatkan dua kekuatan tambahan untuk lawatannya di pekan ke-16 Liga 1 2024/25 ke…

6 jam ago

Valtteri Bottas Kembali ke Mercedes sebagai Pembalap Cadangan

Valtteri Bottas dipastikan akan kembali ke Mercedes sebagai pembalap cadangan mereka untuk Formula 1 musim…

6 jam ago

Pembalap Prancis Isack Hadjar Raih Kursi F1 untuk Musim 2025

Pembalap Prancis Isack Hadjar telah dipromosikan ke tim kedua Red Bull yang akan membalap bersama…

6 jam ago

Manchester United Siap Kejar Bintang Milik Atalanta

Manchester United sudah menentukan bahwa bintang Atalanta Ederson akan menjadi tambahan lini tengah yang ideal.…

6 jam ago