Do Duy Manh tidak akan tampil bersama Vietnam untuk menghadapi timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia mulai pekan ini. Skuad Garuda bakal menghadapi Golden Star Warrior dua kali, pertama bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan kemudian di My Dinh National Stadium.
Nama Duy Manh akhir-akhir ini sempat menjadi perbincangan pecinta sepakbola Indonesia. Pasalnya, ia melontarkan tanggapan terkait Skuad Garuda, dikutip dari laman VFF ia mengatakan: “Tim tersebut kembali melakukan naturalisasi besar-besaran. Kadang-kadang kami saling mengejek, mengatakan kami tidak tahu apakah kami akan bermain melawan tim Belanda atau Indonesia.”
Sontak komentar tersebut menjadi sorotan. Beberapa komentar dari para penggemar ramai di media sosial. Pemain timnas Indonesia, Marc Klok, juga turut memberikan tanggapan: “Mungkin mereka takut melihat kita banyak pemain keturunan.”
Namun, kabar terbaru menyebutkan bahwa Duy Manh telah dicoret dari daftar skuad asuhan Philippe Troussier. Bek berusia 27 tahun tersebut awalnya masuk dalam daftar awal, tapi baru-baru ini dia dicoret bersama empat pemain lain yakni Nguyen Hai Long, Truong Tienh Anh, Nguyen Cong Phuong dan Giarp Tuan Dong.
Setelah memutuskan mencoret beberapa pemain, termasuk Duy Manh, Troussier menepis rumor yang menyebutkan bahwa keputusan tersebut diambil bukan karena komentar sinir Duy Manh sebelumnya.
“Baik para pemain yang tersingkir atau yang masuk dalam daftar final, mereka semua adalah seorang pejuang dalam sebuah tim yang solid,” ujar Troussier dilansir dari Tuoitre.
Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…
Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…
Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…
Tiga pemain Persija Jakarta, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan, masuk daftar panggil…
Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric memastikan, kebugaran semua pemain dalam kondisi bagus. Sejauh ini,…
Skotlandia yang gigih memperoleh kemenangan pertama mereka di Nations League dan mengakhiri rekor panjang tanpa…