Foto: Twitter/FCBarcelona
MSPORTS – Barcelona
berhasil mengalahkan Celta Vigo dengan skor 3-2 dalam pertandingan LaLiga
2023/2024 pekan keenam, Sabtu (23/9) malam waktu Indonesia.
Hasil ini
diraih oleh Barca dengan susah payah karena mereka sempat tertinggal dua gol
terlebih dahulu. Barca bahkan baru bisa membalikkan keadaan pada periode
sepuluh menit terakhir pertandingan.
Celta yang
bermain sebagai tamu di Estadi Olimpiade Lluis Companys mengejutkan Barca untuk
pertama kalinya pada menit 19.
Gol berawal
dari usaha Luca de la Torre yang berhasil memenangi duel bola bawah melawan Jules
Kounde. Bola kemudian tiba di kaki Jorgen Strand Larsen dan diselesaikan dengan
sebuah tendangan mendatar.
Pada menit
76, Celta menggandakan keunggulan melalu Anastasios Douvikas. Ia mampu menuntaskan
umpan terobosan dari Iago Aspas.
Tim asuhan
Xavi Hernandez membuka asa ketika Robert Lewandowski mencetak gol pada
menit 81. Penyerang asal Polandia tersebut melepaskan sebuah tendangan cip yang berawal pula dari umpan cip yang dikirimkan oleh Joao Felix.
Empat menit
berselang, skor menjadi imbang setelah Lewandowski mengemas brace. Ia berhasil
menyelesaikan umpan tarik dari Joao Cancelo.
Nama yang
disebut terakhir memasikan kemenangan Barca pada menit 89 setelah menyontek
crossing yang dilepas oleh Gavi.
Hasil ini
membuat Barca untuk sementara memuncaki klasemen dengan 16 poin.
Mereka unggul
secara selisih gol dari Girona dan satu angka dari Real Madrid yang baru akan
bermain pada Minggu melawan Atletico Madrid.
Sementara itu,
Celta Vigo ada di posisi 17 dengan empat poin.
Pada pertandingan
berikutnya, Barca akan menghadapi Real Mallorca, Rabu (27/9) dini hari WIB.
Sementara itu, pada Jumat (29/9) dini hari WIB, Celta akan melawan Alaves.
Pelatih Mikel Arteta mendesak Arsenal untuk menemukan konsistensi, menjelang lawatan mereka ke markas West Ham…
Timnas Indonesia sudah mulai persiapan untuk menyambut pergelaran ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF, dengan…
Arne Slot mengungkapkan kelegaannya setelah Liverpool berhasil mengalahkan Real Madrid untuk pertama kalinya dalam 15…
Gelandang Manchester City, Rodri, mengatakan bahwa ia bermaksud untuk pulih dari cedera lutut serius sebelum…
Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti mencatat kekalahan ketiga mereka dalam lima pertandingan Liga Champions. Terbaru,…
Kylian Mbappe mengawali kariernya sebagai pemain Real Madrid dengan kurang mengesankan, yang menyebabkan sorotan semakin…