Categories: FootballLa Spanyol

Sevilla Pecat Jose Luis Mendilibar Sebagai Pelatih Menyusul Hasil Buruk di La Liga

MSPORTS – Sevilla telah memecat pelatihnya Jose Luis Mendilibar pada Senin (9/10) dini hari WIB, menyusul hasil buruk di La Liga musim ini.

Mendilibar hanya bisa membawa Sevilla meraih dua kemenangan dari delapan laga pembuka musim ini.

Pelatih berusia 62 tahun ini memainkan laga terakhirnya pada Sabtu lalu saat ditahan imbang 2-2 oleh Rayo Vallecano, yang menempatkan tim asal Andalusia tersebut berada di posisi 14 dengan delapan poin, dua angka dari zona degradasi.

Mendilibar mengambil alih Sevilla pada Maret lalu dan berhasil membawa timnya terbebas dari zona degradasi pada akhir musim.

Ia juga sukses memimpin Sevilla untuk meraih gelar Europa League untuk ketujuh kalinya, sekaligus meloloskan klub ke Champions League musim ini.

Prestasi tersebut lalu membuatnya mendapatkan kontrak baru pada akhir musim lalu yang berlaku hingga 2024 mendatang.

Usai jeda internasional ini, Sevilla akan menjamu pemimpin klasemen La Liga Real Madrid pada 21 Oktober mendatang, sebelum menghadapi Arsenal di Champions League.

“Setelah pertemuan Komite Manajemen Klub, Sevilla FC memutuskan untuk memberhentikan José Luis Mendilibar dari tugasnya sebagai pelatih kepala klub menyusul hasil di awal musim,” tulis Sevilla dalam situs resminya.

“Klub mengucapkan terima kasih kepada pelatih Basque atas jasanya, yang perannya akan tercatat dalam sejarah Klub setelah memenangkan UEFA Europa League di Budapest, ketujuh kalinya klub memenangkan turnamen tersebut.”

“José Luis Mendilibar berada sisi lapangan selama 28 pertandingan resmi. Musim ini, ia mencatatkan rekor dua kemenangan, lima kali imbang, dan empat kekalahan. Pada musim 2022/23, sejak memimpin tim, ia mengumpulkan delapan kemenangan, enam hasil imbang, dan tiga kekalahan antara LaLiga dan Europa League.”

“Sevilla FC mendoakan yang terbaik bagi José Luis Mendilibar di masa depan.”

Mendilibar memimpin Sevilla untuk mengalahkan Manchester United dan Juventus menuju final Europa League musim lalu, sebelum mengalahkan Roma yang dilatih Jose Mourinho pada partai puncak.

Pada Champions League musim ini, Sevilla bermain imbang dalam dua laga pertama melawan Lens dan PSV. Mereka kini duduk di posisi tiga klasemen Grup B dengan dua poin.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Juventus Buka Opsi Lepas Douglas Luiz pada Jendela Transfer Januari

Klub raksasa Serie A Juventus, dikabarkan membuka opsi untuk melepas pemain anyar mereka, Douglas Luiz,…

19 menit ago

Borja Valero Ungkap Alasan Romelu Lukaku Kembali Bersinar di Napoli Bersama Antonio Conte

Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…

6 jam ago

Pelatih Napoli Antonio Conte Sampaikan Kondisi Terkini Scott McTominay

Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…

6 jam ago

Mengapa Pemain Serie A Memiliki Garis Merah di Wajah Mereka

Semua pemain Serie A akan mengenakan garis merah di pipi mereka selama pertandingan pekan ke-13…

7 jam ago

Hasil Serie A: Ukir Tujuh Kemenangan Beruntun, Atalanta Kudeta Puncak Klasemen

Atalanta sukses melanjutkan tren positif mereka dengan mengukir tujuh kemenangan beruntun, usai menumbangkan Parma dengan…

7 jam ago

Hasil La Liga: Buang Keunggulan, Barcelona Ditahan Imbang Celta Vigo 2-2!

Barcelona gagal mempertahankan keunggulan, dan dipaksa bermain imbang 2-2, saat bertandang ke markas Celta Vigo pada laga pekan…

7 jam ago