Sixers Raih Kemenangan Kelima Beruntun Usai Tekuk Washington Wizards

MSPORTS –
Philadelphia 76ers berhasil meraih kemenangan kelima beruntun setelah mengalahkan
Washington Wizards dengan skor 112-93 pada Senin (13/3/2023) pagi waktu
Indonesia.

Joel Embiid
dan James Harden menjadi bintang dalam laga ini. Embiid mencetak 34 poin
sedangkan Harden mencatatkan double-double lewat 18 poin dan 14 assist.

Sixers
merebut tiga dari empat kuarter yang tersedia. Mereka hanya kalah pada kuarter
kedua dengan 29-31. Sementara sisanya, mereka menang dengan 27-19, 26-19, dan
31-24.

Tedapat
lima laga lain yang berlangsung pada hari yang sama. Brooklyn Nets mengalahkan Denver
Nuggets yang merupakan pemuncak klasemen wilayah barat dengan skor 122-120.

Cleveland
Cavaliers memutus laju dua kekalahan beruntunnya usai menang atas Charlotte Hornets
dengan skor 114-108.

Trey Murphy
III mencetak 41 poin yang membuat New Orleans Pelicans menang atas Portland
Trail Blazers dengan skor 127-110. Itu merupakan capaian tertinggi dalam karier
pemain berusia 22 tahun tersebut.

Oklahoma
City Thunder naik ke posisi sepuluh alias zona play-in usai mengalahkan San
Antonio Spurs dengan skor 102-90.

Terakhir, Los
Angeles Lakers yang masih bermain tanpa LeBron James harus mengakui keunggulan
New York Knicks dengan skor 112-108.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

3 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

3 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

3 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

3 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

4 jam ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

4 jam ago