Jeda internasional biasanya menjadi momen yang tidak begitu menarik perhatian, tetapi bintang Real Madrid Brahim Diaz membuat jeda internasional kali ini mendapat sorotan.
Menjalani musim 2023/24 dengan cemerlang sejauh ini bersama Real Madrid, Diaz awalnya digadang-gadang bakal segera mendapatkan panggilan Spanyol untuk pertama kalinya.
Namun, sejak awal musim panggilan itu tak pernah datang. Dan baru-baru ini secara mengejutkan dia memutuskan untuk memilih membela Maroko dan meninggalkan Spanyol.
Dalam wawancaranya dengan El Larguero, Diaz menegaskan bahwa dirinya tidak akan menyesal telah meninggalkan Spanyol dan memilih untuk mewakili Maroko, mengklaim bahwa keputusannya sudah bulat.
“Saya tidak pernah memaksa siapa pun untuk bermain untuk Spanyol dan saya tidak akan pernah. Saya merasa 100 persen orang Spanyol dan saya 100 persen orang Maroko.,” kata Diaz.
“Saya tidak yakin [apakah saya akan merayakan gol jika melawan Spanyol] tetapi saya dapat memberi tahu Anda bahwa saya sudah yakin 100 persen dengan keputusan saya.”
“Keputusan sudah diambil. Tidak ada gunanya memikirkan ‘apa yang mungkin terjadi jika…’ Itu tidak akan mengubah apa pun. Saya tidak memikirkan apakah Luis de la Fuente akan menelepon saya ketika saya membuat keputusan ini.”
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto mencanangkan tekad untuk berkontribusi lebih baik bersama Tim Nasional Indonesia.…
Robi Darwis merupakan satu dari tiga pemain Persib Bandung yang dipanggil PSSI untuk memperkuat Tim…
Meski kompetisi Liga 1 2024/25 baru menyelesaikan laga pekan ke-10, namun PSIS Semarang ternyata sudah…
Bali United memanfaatkan jeda kompetisi Liga 1 2024/25 dengan menggelar program latihan intensif di Bali…
RANS Nusantara berhasil mendapatkan tiga poin perdana dalam rangkaian tur Papua di lanjutan pertandingan Liga…
Umur tampaknya hanya sekadar deretan angka bagi Supardi Nasir. Menginjak usia 41 tahun, dia masih…