Categories: FootballLiga Inggris

Son Heung-min Akui Timnya Main Payah Saat Kalah dari Brighton & Hove Albion

Kapten Tottenham Hotspur, Son Heung-min mengakui jika timnya bermain payah saat menghadapi Brighton & Hove Albion. Pada pertandingan tersebut, Tottenham Hotspur harus kalah dengan skor 4-2.

Brighton tampil meyakinkan di babak pertama. Mereka membuka keunggulan di menit ke-11 melalui sepakan akurat Jack Hinshelwood yang tak kuasa dibendung Guglielmo Vicario.

Pada menit ke-23, Brighton mendapatkan hadiah penalti. Wasit menunjuk titik putih usai meninjau VAR. Joao Pedro yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 2-0 untuk Brighton bertahan sampai jeda pertandingan.

Memasuki paruh kedua, tuan rumah semakin menjauh di menit ke-63 melalui tembakan jarak jauh Pervis Estupinan yang bersarang ke sudut kiri gawang Spurs.

The Seagulls kembali memdapat hadiah penalti pada menit ke-75, Joao Pedro yang kembali jadi algojo berhasil mengecoh Vicario yang membuat tuan rumah unggul 4-0!

Tertinggal empat gol tak membuat Tottenham menyerah. Akhirnya Mereka bisa menipiskan ketinggalan di menit ke-81 setelah Alejo Veliz mencatatkan namanya di papan skor.

The Lilywhites kembali menambah gol melalui sundulan Ben Davies pada menit ke-85 yang gagal diamankan Jason Steele. Tak ada gol tambahan yang tercipta, Brighton menuntaskan duel dengan kemenangan 4-2.

“Ini performa yang sangat mengecewakan. Bukan begini kami menghadapi musim ini. Performa ini jauh di bawah level yang ingin kami mainkan,” ungkap Son Heung-min dikutip dari BBC, Jumat (29/12).

“Kami tahu apa kesalahan-kesalahan kami, tapi ini bukan waktunya saling menyalahkan karena rangkaian pertandingan datang dengan cepat. Kami harus membicarakan soal babak pertama dan awal paruh kedua alih-alih akhir pertandingan,” sambungnya.

Son Heung-min mengatakan jika sebetulnya Tottenham Hotspur mulai bermain baik di paruh kedua. Ia menyatakan seharusnya timnya bermain seperti itu sejak menit pertama, namun hal tersebut tak terjadi.

“Kami tahu bahwa kami harus bermain seperti itu (periode akhir) sejak menit pertama. Kami harus belajar lagi dan beranjak.”

“Setiap tim di Premier League itu kuat dan kalau kita tak bermain seperti 15 menit terakhir di setiap pertandingan, kami akan kesulitan dan ini harus menjadi alarm yang besar,” imbuhnya.

Dengan hasil itu, Tottenham Hotspur gagal menggeser Manchester City yang berada di posisi empat. Saat ini Tottenham Hotspur telah mengumpulkan 36 poin dari 19 laga yang dijalani. 

Berbeda dengan Brighton & Hove Albion yang berhasil naik ke peringkat delapan. Mereka berhasil melewati Newcastle United setelah mengalahkan Tottenham Hotspur.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Kevin Mendoza Tegaskan Persib Bandung Tak Gentar Hadapi Lion City Sailors

Kiper Kevin Mendoza merasa yakin Persib Bandung bisa menaklukkan wakil Singapura, Lion City Sailors FC,…

1 jam ago

Bos Liverpool Arne Slot Ungkap Kondisi Terkini Federico Chiesa

Federico Chiesa masih belum tersedia untuk Liverpool dan Arne Slot menjelaskan bahwa bintang Italia itu…

1 jam ago

Soal Rumor Kepindahan Dari Bayern Munich, Begini Kata Agen Alphonso Davies

Bintang Bayern Munich, Alphonso Davies, tampak seolah-olah telah memutuskan masa depannya pada bulan Maret, setelah…

1 jam ago

Pelatih Persib Bandung Incar Hasil Positif Atas Lion City Sailors

Persib Bandung mengincar hasil positif, saat menjamu tamunya dari Singapura, Lion City Sailors FC, dalam…

1 jam ago

Jadwal Play-off MPL ID S14 Hari Ini: Bigetron Alpha Hadapi Alter Ego, Fnatic Onic Vs Geek Fam

MPL ID S14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu kini telah…

3 jam ago

Ini Kata-Kata Carlo Ancelotti Yang Bikin Real Madrid Comeback Atas Borussia Dortmund

Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti berhasil bangkit dari keterpurukan untuk menaklukkan Borussia Dortmund dengan skor…

3 jam ago